Bisnis.com, PALEMBANG -- ConocoPhillips Indonesia mendonasikan dua buah bus sekolah untuk siswa di wilayah Sekayu, Kabupaten Musi Banyuasin, Sumatra Selatan yang merupakan bagian dari kegiatan tanggung jawab sosial perusahaan.
Vice President Development & Relations ConocoPhillips Indonesia, Joang Laksanto, mengatakan pemberian bus tersebut sebagai usaha untuk menjadi tetangga yang baik dengan masyarakat di sekitar wilayah operasi.
Dia menambahkan program ini merupakan kolaborasi antara ConocoPhillips Indonesia dengan pemerintah daerah Musi Banyuasin.
“Pendidikan adalah bagian dari program tanggung jawab sosial (CSR) kami. Bus sekolah ini diharapkan dapat membantu siswa di daerah Sekayu dan sekitarnya untuk mendapatkan sarana transportasi yang baik," katanya dalam keterangan pers yang diterima Bisnis, Senin (28/9/2015).
Lebih jauh lagi, kata Joang, perseroan berharap donasi itu dapat memberikan kontribusi terhadap peningkatan kualitas pendidikan di Sekayu.
Seiring dengan pertumbuhan penduduk di Kabupaten Musi Banyuasin, dibawah koordinasi BAPPEDA dan Dinas Transportasi Musi Banyuasin, dua unit bus ini diharapkan dapat melayani siswa dari daerah sekitar Sekayu yang bersekolah di kota Sekayu.
Dua unit bus diserahkan secara simbolis disela-sela kegiatan Muba Expo di Sekayu. Mewakili ConocoPhillips Indonesia adalah Diarmila Sutedja, Manager Corporate & External Communications, yang menyerahterimakan kepada pemerintah daerah Musi Banyuasin yang diwakili oleh Bupati Musi Banyuasin Pahri Azhari.