Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Commonwealth Bank Selenggarakan Program Literasi Keuangan

Commonwealth Bank Indonesia bersama sister company-nya yang bergerak di industri asuransi jiwa dan asset management meluncurkan sebuah gerakan untuk meningkatkan literasi keuangan bagi perempuan
Logo CommonwealthBank/Istimewa
Logo CommonwealthBank/Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA--Commonwealth Bank Indonesia bersama sister company-nya yang bergerak di industri asuransi jiwa dan asset management meluncurkan sebuah gerakan untuk meningkatkan literasi keuangan bagi perempuan.

Rian E. Kaslan, Executive Vice President, Head of Wealth Management and Business Strategy Commonwealth Bank Indonesia, mengatakan gerakan ini secara khusus menyasar segmen perempuan yang berada pada kelas menengah.

“Karena banyak sekali perempuan merupakan pengambil keputusan keuangan di dalam rumah tangga,”  ujarnya, Selasa (11/11/2014).

Merujuk survei yang dilakukan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada 2013, keterlibatan perempuan dalam penggunaan produk-produk jasa keuangan telah mencapai 56,65%, namun masih didominasi oleh produk-produk sederhana, terutama tabungan.

Dalam survei yang sama, tingkat literasi keuangan perempuan berada pada level 19%, lebih rendah dibandingkan dengan tingkat literasi keuangan pada laki-laki yang mencapai sekitar 25%. Hal tersebut, menurut Rian, menunjukkan bahwa produk-produk dan layanan jasa keuangan yang diakses oleh perempuan belum optimal.

Program bertajuk Women Investment Series (Wise) tersebut mengajak para perempuan untuk saling berjejaring dan berkomunikasi guna meningkatkan literasi keuangan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Ismail Fahmi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper