Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Lakukan Ini agar Penjualan Online Laris Manis di Tokopedia

Para penjual perlu secara berkala melakukan evaluasi aktivitas penjualan online yang telah dilakukan. Berikut tips praktis meningkatkan penjualan di Tokopedia.
Miftahul Ulum, Thomas Mola
Miftahul Ulum & Thomas Mola - Bisnis.com
Rabu, 15 Mei 2024 | 12:56
Seorang pengemudi pengiriman Gojek mengambil pesanan PT Tokopedia di pusat pemenuhan di Jakarta, Indonesia, pada Senin, 12 Desember 2022. - Bloomberg/Dimas Ardian
Seorang pengemudi pengiriman Gojek mengambil pesanan PT Tokopedia di pusat pemenuhan di Jakarta, Indonesia, pada Senin, 12 Desember 2022. - Bloomberg/Dimas Ardian

Bisnis.com, SURABAYA -- Penjualan online yang laris melalui Tokopedia menjadi keinginan semua pelaku UMKM. Terdapat sejumlah tips yang dapat dicoba untuk mengerek penjualan di Tokopedia sebagai salah satu marketplace terbesar di Tanah Air. 

Seller Education Tokopedia, Rahmat Arif Febriyanto mengatakan bahwa penjualan yang laris manis berangkat dari kemauan kuat penjualan. Untuk itu, para seller atau penjual perlu secara berkala melakukan evaluasi terhadap aktivitas penjualan online yang telah dilakukan. 

Salah satu hal sederhana yang bisa dilakukan ialah aktif membalas chat dari calon pembeli. Balasan chat itu, katanya, berisikan informasi yang persuasif, solutif sekaligus menyampaikan promosi yang ditawarkan. 

"Dalam chat bisa berisi informasi yang persuasif, solutif, edukatif dan menginformasi promosi yang sedang ditawarkan penjual," ujarnya di Surabaya, Rabu (15/5/2024). 

Rahmat menuturkan hal itu pada acara Upgrade Skill Bersama Tokopedia dan Tiktok di Surabaya, Rabu (15/5/2024). Kegiatan ini merupakan upaya pembekalan para seller guna meningkatkan kapasitas sekaligus kesempatan berbagi tips dan trik untuk memacu penjualan pelaku UMKM. 

Dia mendorong para penjual untuk terus meningkatkan (upgrade) reputasi dengan fasilitas yang telah disediakan Tokopedia. Jika memungkinkan, penjual dapat menarik minat pembeli untuk memutuskan berbelanja dengan memberikan cashback dan diskon. 

"Terus tingkatkan promosi dan pantau performa penjualan, naik turun produk berdasar momen tertentu," jelasnya.

Sebagai informasi, kajian Tokopedia menemukan bahwa ada 3 toko idaman atau yang sering dikunjungi pembeli ketika berbelanja di Tokopedia. 

Pertama, toko yang memiliki lambang Pro. Toko dengan lambang Pro memiliki kredibilitas atau dapat dipercaya.

"Lebih dari 71% pembeli di Surabaya lebih yakin berbelanja jika toko minimal memiliki status PM/PM Pro," tulis Tokopedia.

Kedua, toko dengan logo Star atau bintang. Layanan toko berlogo bintang ini dinilai sudah cukup baik. Tokopedia menjelaskan 9 dari 10 toko di Surabaya mendapatkan ulasan bintang 5 untuk transaksi yang dipenuhinya.

Ketiga, toko yang menawarkan promosi menarik. Adapun, 3 fitur promosi yang paling ampuh menarik minat pembeli ialah TopAds, Kupon Toko Cashback, dan Diskon Toko.

Di Surabaya, para pembeli juga memiliki 5 pertimbangan sebelum membuat keputusan untuk membeli produk. Pertama, 27% responden memprioritaskan promosi pengiriman seperti bebas ongkir. 

Kedua, 22% responden memprioritaskan promosi berbentuk diskon atau cashback. Ketiga, 14% responden memprioritaskan harga yang lebih bersiang dibandingkan toko offline.

Keempat, 11% responden memprioritaskan toko dengan ulasan positif atau terpercaya dan terakhir 11% responden memprioritaskan toko yang merupakan distributor resmi dan atau official store.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Thomas Mola
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper