Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

CSR CIMB NIAGA: Konsisten Salurkan Beasiswa ke Masyarakat

BISNIS.COM, JAKARTA -- PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) per 2012 menyalurkan bantuan beasiswa kepada 340  untuk berbagai jenjang pendidikan, mulai SMA, S1,S3, hingga S3 di dalam dan luar negeri.

BISNIS.COM, JAKARTA -- PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) per 2012 menyalurkan bantuan beasiswa kepada 340  untuk berbagai jenjang pendidikan, mulai SMA, S1,S3, hingga S3 di dalam dan luar negeri.

"Langkah ini menjadi wujud komitmen CIMB Niaga di bidang pendidikan, sebagai bagian dari tanggung jawab sosial (Social Responsibility/SR), " ujar L. Wulan Tumbelaka, Direktur Compliance, Corporate Affairs & Legal CIMB Niaga, dalam keterangan resmi, Senin (6/5).

Dia menjelaskan gencarnya penyaluran beasiswa CIMB Niaga ke masyarakat diimbangi dengan kualitas para penerima beasiswa.

CIMB Niaga secara ketat menyeleksi penerima beasiswa melalui berbagai proses tahapan seleksi, dari mulai seleksi administratif yang meliputi prestasi akademik dan non akademik, hingga proses wawancara.

Melalui proses seleksi yang ketat, diharapkan bisa diperoleh lulusan yang berkualitas, tangguh, cerdas, dan siap menghadapi berbagai macam rintangan saat mereka memasuki dunia kerja setelah menyelesaikan pendidikannya,” kata Wulan.
 
Faktor kualitas menjadi satu hal yang dikedepankan dalam setiap seleksi penerimaan beasiswa CIMB Niaga. Terbukti, lanjut Wulan, sejumlah penerima berhasil mencatatkan prestasi yang sangat bagus saat duduk di bangku kuliah maupun selepas masa pendidikannya.

Tengok pengalaman Hendriyadi, alumnus penerima beasiswa CIMB Niaga angkatan 2007. Hendri, demikian dia biasa disapa, berhasil masuk program The Complete Banker (TCB) CIMB Niaga dengan menyisihkan banyak pelamar.

TCB merupakan program pendidikan unggulan CIMB Niaga yang bertujuan untuk mengembangkan profesi banker sebagai generalist melalui rangkaian program yang dikemas sedemikian rupa agar diperoleh lulusan yang berkualitas dan mampu bersaing di tingkat lokal maupun regional.

Disamping program TCB, Hendri juga menjalani aktivitas lain. Hendri merupakan salah seorang pencetus program Rumah Baca Harapan, yaitu program khusus di bidang pendidikan yang diprakarsai oleh sekumpulan anak muda penerima dan alumni penerima beasiswa CIMB Niaga, serta melibatkan karyawan/ti CIMB Niaga dalam bentuk pengumpulan buku-buku pengetahuan melalui program Sejuta Buku.

“Tidak semua anak-anak mampu memperoleh pendidikan yang layak. Melalui Rumah Baca Harapan, kami ingin meningkatkan kualitas pendidikan bagi anak-anak di daerah terpencil, khususnya mereka yang belum memperoleh pendidikan yang memadai,” kata Hendri.

Saat ini, lanjut Hendri, Rumah Baca Harapan telah tersebar di 15 lokasi di sembilan provinsi, yaitu DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, DI Yogyakarta, Lampung, Sumatra Utara, Riau, Sulawesi Selatan, dan Sulawesi Barat.

Contoh lainnya adalah Bintang Pamungkas. Bintang merupakan penerima Beasiswa CIMB Niaga S1 Overseas tahun 2010, kerjasama CIMB Niaga dengan CIMB Group melalui CIMB Foundation. Bintang saat ini turut aktif dan bergabung ke dalam Departemen Komunikasi dan Informasi Persatuan Pelajar Indonesia Malaysia (PPIM) untuk periode tahun 2012-2013.

Selain itu, Bintang juga menjabat sebagai Ketua Umum Persatuan Pelajar Indonesia Universiti Malaya (PPI-UM), universitas tempatnya menuntut ilmu. Prestasi lainnya dari Bintang adalah peserta sejumlah lomba debat internasional yang diselenggarakan institusi internasional di Malaysia dan Indonesia. Kemudian 1st Runner Up at Rev Up Ur Talent Competition, dan peringkat ketiga dalam Feseni (Festival Seni) University Malaysia (UM).

Penerima beasiswa berprestasi lainnya adalah Aghnia Nabila dari Bandung, dengan usaha di bidang industri kreatif yang dikelolanya yaitu di bidang kuliner (risoles). Nabila, merupakan salah seorang dari 15 penerima Beasiswa Unggulan Teknologi Industri Kreatif CIMB Niaga, dan mulai menekuni bisnis makanannya sejak 3 tahun lalu.

Beragam prestasi telah diraihnya, antara lain Finalis Honda Youth Startup Icon 2011, Juara II Mahasiswa Berprestasi Fakultas Hukum Unpad tahun 2012, terpilih menjadi delegasi Indonesia untuk Aseanpreneurs Youth Leaders Exchange 2013.

Nabila juga aktif dalam Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Perguruan Tinggi Bakorda Jabar, sebagai Kepala Departemen Pengembangan Usaha yang membawahi empat kompartemen. Nabila dikenal juga sebagai salah satu pendiri dari HIPMI PT Unpad.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper