Bisnis.com, PONTIANAK – Jajaran manajemen Transera Hotel Pontianak menunjukkan bentuk kepedulian terhadap lingkungan kota ini dengan melakukan penanaman pohon sebanyak 333 pohon trembesi.
General Manager Transera Hotel Pontianak Partis Sukartono aksi itu sebagai wujud memperingati hari ulang tahun hotel yang ke 3, pada 12 Oktober 2015, kemarin.
“Kami tanam di sekitar SMA 8 Pontianak, kemudian di Jl. Ampera. Jadi kelak saat pohon-pohon itu sudah besar, ada rekam sejarah bahwa kami Transera Hotel memiliki kepedulian supaya kota ini selalu asr dan rindang i,” kata Partis di sela perayaan, Senin (12/10/2015).
Selain aksi tersebut, kata dia, pihaknya juga melakukan serangkaian kegiatan lainnya. Seperti lomba masak yang menyajikan menu masakan tiga etnis yang dominan di Kota Pontianak yaitu, Melayu, Tionghoa dan Dayak.
Acara lainnya, tambah Patris dengan menggelar kontes model untuk anak-anak dengan memadukan ciri khas ketiga etnis di atas bertempat di Khatulistiwa Ballroom Hotel Transera Pontianak bertajuk Borneo Explorer Busana.