Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ingin Bisnis Konveksi Tapi Tak Miliki Modal Besar? Coba Program Kemitraan

Saat ini memulai bisnis konveksi tidak memerlukan modal terlalu besar. Pasalnya sudah ada beberapa pengusaha konveksi yang menawarkan skema kerja sama dan paket usaha yang bisa dipilih bagi masyarakat yang akan merintis bisnis ini.
Memulai bisnis konveksi melalui program kemitraan bisa menjadi alternatif/ilustrasi
Memulai bisnis konveksi melalui program kemitraan bisa menjadi alternatif/ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA -- Saat ini memulai bisnis konveksi tidak memerlukan modal terlalu besar. Pasalnya sudah ada beberapa pengusaha konveksi yang menawarkan skema kerja sama dan paket usaha yang bisa dipilih bagi masyarakat yang akan merintis bisnis ini.

Salah satu peluang usaha konveksi tersebut ditawarkan oleh Orysu, sebuah perusahaan Konveksi di Surabaya. Orysu berdiri sejak 2006 dan telah memiliki banyak pengalaman dan menangani beragam produk hasil konveksi.

Orysu menawarkan tiga paket usaha yang bisa dipilih disesuaikan dengan kebutuhan dan bujet calon pengusaha konveksi. Paket tersebut yakni Paket Start-up konveksi senilai Rp15 juta, Paket Focus Konveksi seharga Rp30 juta, dan Paket Full Konveksi sebesar Rp100 juta.

Bagi calon mitra yang memilih Paket Start-up Konveksi bebas memilih nama tokonya, serta akan mendapatkan pelatihan pemasaran offline dan online, contoh produk hasil produk hingga senilai Rp5 juta, sistem penerimaan order, konsultasi dan pendampinya selama satu bulan, serta mendapatkan fasilitas promosi.

Fasilitas yang diberikan untuk Paket Focus Konveksi berhak menggunakan nama Orysu dan tokonya akan dipromosikan di website pusat. Mitra juga akan mendapatkan pelatihan pemasaran, contoh produk, sistem penerimaan order dan pelayanan konsumen, handphone senilai Rp1,5 juta, serta media promosi.

Untuk paket start-up dan focus konveksi mitra bertugas sebagai tim marketing yang akan memasarkan jasa konveksi, serta menerima pesanan untuk selanjutnya diteruskan ke manajemen pusat untuk di produksi di pabrik di Surabaya.

Sementara itu, Paket Full Konveksi akan mendapatkan fasilitas mesin potong kain, mesin obras,overdeck, mesin pemasang kancing dan pembuatan lubang kancing, serta mendapatkan pelatihan menjahit dan operasional, sehingga mitra siap untuk memproduksi sendiri.

Selain biaya paket yang telah disebutkan, Orysu tidak akan menarik biaya royalti pada awal usaha dan menyesuaikan dengan batasan waktu dari paket yang dipilih. Jika kemudian mitra tertarik untuk melanjutkan kerja sama, maka akan dikenakan biaya royalti.

Agar menjaga persaingan agar tetap sehat di setiap daerah, Orysu membatasi jumlah mitra di masing-masing daerah. Dalam satu kabupaten atau kota, maksimal hanya satu mitra yang mengambil paket full konveksi, dua mitra yang mengambil paket Focus Konveksi, serta maksimal tiga start-up konveksi.

Setiap calon mitra yang tertarik untuk bekerja sama juga akan diseleksi oleh manajemen pusat Orysu untuk memastikan arah kerja sama ke depannya, serta keseriusan mitra untuk mengembangkan bisnis konveksi bersama-sama.

Jika calon mitra tertarik untuk terjun ke dalam bisnis konveksi ini, bisa mendapatkan informasi lebih lanjut melalui website Orysu.com, atau mendatangi langsung pabrik pusat yang berlokasi di Pusat Konveksi Surabaya Grup, Jl Dukuh Setro VI no.5, Surabaya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper