Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

OJK Jatim Berdayakan 200 Pemuda Tuna Karya di Surabaya

Otoritas Jasa Keuangan Regional 4 Jawa Timur terlibat dalam pemberdayaan sekitar 200 pemuda yang belum memiliki pekerjaan di Kota Surabaya, Jawa Timur.
Karyawati Otoritas Jasa Keuangan menerima telpon, di kantor perwakilan Makassar, Rabu (13/4)./JIBI-Paulus Tandi Bone
Karyawati Otoritas Jasa Keuangan menerima telpon, di kantor perwakilan Makassar, Rabu (13/4)./JIBI-Paulus Tandi Bone

Bisnis.com, SURABAYA - Otoritas Jasa Keuangan Regional 4 Jawa Timur terlibat dalam pemberdayaan sekitar 200 pemuda yang belum memiliki pekerjaan di Kota Surabaya, Jawa Timur.

OJK bekerja sama dengan Pejuang Muda Surabaya serta perwakilan dari sejumlah lembaga jasa keuangan. Mereka adalah PT Bank Tabungan Pensiunan Nasional Tbk., PT Bank Mega Tbk., PT Prudential Life Assurance, dan PT Asuransi Sinar Mas, serta PT Pegadaian (Persero).

OJK pusat yang diwakili Anggota Dewan Komisioner Bidang Edukasi dan Perlindungan Konsumen OJK Kusumaningtuti S. Soetiono turut memberikan dukungan kepada jajarannya di regional 4 Jawa Timur. Ada lima, imbuh Kusumaningtuti, yang menjadi tujuan utama program Pejuang Muda Surabaya.

“Kami berusaha meningkatkan kemauan serta produktivitas pemuda untuk dapat membuka usaha dan meningkatkan pendapatannya,” ucap dia kepada wartawan, di Surabaya, Selasa (31/5/2016).

Sasaran lainnya, misalnya, meningkatkan pemahaman para pemuda mengenai pengelolaan keuangan, kewirausahaan, produk dan / atau layanan jasa kuangan. Selain ini juga hendak membangun rasa percaya dan memberi kemudahan bagi pemuda untuk mengakses LJK.

Kusumaningtuti juga mengutarakan ingin meningkatkan pemanfaatan produk dan jasa keuangan di kalangan pemuda. Tak hanya ini tetapi juga mendorong LJK untuk menyalurkan kredit atau pembiayaan kepada pemuda atau pengusaha pemula.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dini Hariyanti

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper