Bisnis.com, JAKARTA - Kini Instagram dapat membantu menghubungkan perusahaan dengan konsumen. Sebanyak 4,55 miliar orang di dunia menggunakan media sosial secara aktif.
Instagram juga menjadi saluran yang semakin besar dan penting bagi banyak bisnis. Instagram menjadi salah satu saluran pemasaran paling efektif dan berharga yang tersedia, karena banyak pengusaha telah mengenali potensi yang ada di platform ini dan belajar menggunakannya untuk keuntungan mereka.
Untuk itu, berikut beberapa paduan yang dapat Anda ikuti yang dilansir dari Thebossmagazine.
1. Punya maksud dan tujuan yang jelas
Memulai dengan rencana yang jelas membuat perjalanan di Instagram jauh lebih mudah dan tidak membuat stres, terutama dalam menentukan strategi.
Strategi media sosial sangat penting untuk mencapai hasil yang baik. Anda dapat memanfaatkan story, reels, IGTV, live, highlights, dan lain-lainnya terutama jika memiliki strategi yang jelas.
Rumuskanlah strategi tersebut dan jadikan cerminan perusahaan Anda.
Baca Juga
2. Dapatkan followers
Instagram adalah saluran pemasaran yang sangat visual untuk bisnis Anda. Jika Anda ingin membangun merek yang kuat dan berkembang, Anda harus membangun audiens Anda juga.
Buat konten yang membuat pengguna ingin menghabiskan waktu mereka di akun Anda dan membaca lebih lanjut. Jika Anda membagikan konten yang menarik, maka berpotensi untuk menambah engagement. Engagement menjadi hal pertama yang harus Anda fokuskan.
3.Publikasikan gambar yang relevan dengan perusahaan
Ada beberapa tema yang mendominasi akun bisnis Instagram, yakni di balik layar, gambar produk, dan produk yang digunakan.
Ketiga tema ini harus menjadi pilihan utama bagi pemilik usaha kecil ketika mereka memfilmkan dan mempublikasikan konten di Instagram untuk menarik perhatian calon pelanggan.
Konsumen ingin melihat kapan produk diuji, dipasarkan, digunakan, dan ditampilkan.
4. Gunakan fitur sorotan (highlight)
Ada Instagram Stories yang hilang setelah 24 jam, dan ada Sorotan Instagram yang tetap ada di profil Anda hingga Anda memilih untuk menghapusnya sendiri. Cara sempurna untuk memperkenalkan pengunjung ke bisnis Anda adalah melalui Sorotan Instagram.
Anda dapat memamerkan produk Anda, di balik layar, menyampaikan ide bisnis Anda, menjawab pertanyaan umum dan hal-hal menarik lainnya yang mungkin ingin diketahui pengunjung.
Pastikan Anda untuk konsisten dan jangan terlalu banyak membuat highlight agar tidak menjadi semrawut. Tujuannya adalah untuk menginspirasi dan menginformasikan pengunjung sehingga mereka dapat dengan cepat membentuk opini tentang Anda dan mulai mengikuti akun Anda.
Awalnya mungkin tampak sulit untuk menggunakan Instagram dan membangun pengikut yang setia dan terlibat. Tetapi, jika merek Anda memiliki cerita visual dan menemukan pendekatan yang tepat, maka saluran sosial media ini dapat berguna bagi Anda.