Bisnis.com, JAKARTA - Direktur Keuangan & Strategi PT Bank Mandiri Tbk Pahala N. Mansury meraih penghargaan sebagai The Best CFO in Indonesia dalam ajang Southeast Asia Institutional Investor Corporate Awards 2013.
Penghargaan tersebut melengkapi empat gelar anugerah lainnya yang diraih oleh Bank Mandiri. Penyerahan penghargaan akan dilakukan di Jakarta pada 18 September 2013.
Dari 7 kategori yang diperebutkan, Bank Mandiri meraih 5 kategori masing-masing Strongest Adherence to Corporate Governance, Most Organised Investor Relations, Best Senior Management IR Report dan Best Strategic Corporate Social Responsibility, termasuk kategori Best CFO.
Penghargaan tersebut merupakan hasil polling yang melibatkan 473 investor dan analis dari berbagai negara, termasuk Amerika Serikat dan Eropa.
Peserta polling berasal dari berbagai institusi keuangan seperti fund manager, asuransi, investor institusi, dana pensiun, private bank, equity and fixed income brokers yang berinvestasi di Asia Tenggara.
Lebih dari 3.000 peserta polling telah ikut berpartisipasi menjawab kuisioner yang di kirimkan oleh tim panitia selama periode Januari-Mei 2013.
Sampai kuartal I/2013, Bank Mandiri mampu menyalurkan kredit senilai Rp391,6 triliun, meningkat 19,7% dibandingkan dengan periode sama 2012 sebesar Rp327,2 triliun. Inilah kinerja yang kinclong dari Bank Mandiri dan Pahala memberikan kontribusi tentunya.