Bisnis.com, JAKARTA --PT Nissan Motor Indonesia, agen tunggal pemegang merek Nissan, menggelar acara unik bertajuk Nissan Berbagi selama Ramadan untuk membantu anak penderita kanker.
Dari hasil acara Nissan Berbagi selama 16-25 Juli 2014 itu langsung diserahkan kepada anak penderita kanker dari keluarga prasejahtera melalui Yayasan Kasih Anak Kanker Indonesia (YKAK).
Budi Nur Mukmin, GM Marketing & Communications Strategy Nissan Motor Indonesia, mengatakan kegiatan digital bernama Nissan Berbagi itu merupakan bagian dari program corporate social responsibility Nissan Sahabat Anak Indonesia.
“Pada Ramadan ini kami ingin mendorong lebih banyak anak muda untuk berbagi kepada sesama yang membutuhkan, melalui kampanye Nissan Berbagi,” katanya dalam siaran pers yang diterima Bisnis.com, Rabu (16/7/2014).
Menurutnya, untuk berpartisipasi dalam kampanye sosial Nissan Berbagi itu cukup dengan follow akun Instagram Nissan Indonesia @NissanID.
Tahap berikutnya yaitu meregram/repost atau mengupload ulang image Nissan Berbagi terlampir dengan menuliskan hashtag atau tanda pagar #NissanBerbagi.
Partisipan harus men-tag/mention @NissanID ketika me-repost image Nissan Berbagi dan setiap image yang dipost itu dia menyumbang Rp5.000 untuk anak penderita kanker melalui YKAK.