Bisnis.com, PONTIANAK – Telkomsel Branch Pontianak menggelar lomba LOOP Street Art Design Competition bagi anak muda di kota ini yang memiliki bakat seni di bidang desain.
Dari rilis yang diterima Bisnis.com, Selasa (13/10/2015) kompetisi street art design ini dibagi dalam tiga kategori perlombaan yaitu mural, grafiti, 3D Trick Art atau Anamorphic. Kegiatan ini serentak dilakukan di 60 kota-kota seluruh Indonesia.
Pengguna Loop kemudian diminta mengirimkan soft copy design atau karya yang dibuat dengan kertas atau kanvas selanjutnya diunggah ke www.loop.co.id/loopcorner, sebelum 23 Oktober 2015.
Panitia akan mengapresiasi pemenang dengan mengaplikasikan karya juaranya ke dinding utama yang disediakan di LOOP Corner Pontianak.
Selain itu, ada pula hadiah uang tunai Rp3 juta untuk pemenang I, Rp1,5 juta untuk pemenang II, dan Rp500 untuk pemenang III.
Aktivitas lainnya, tidak hanya diadakan kompetisi desain, LOOP juga mengadakan promo peralatan sekolah dan menyediakan game online.