Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

CIPUTRA WAY: Dimulai Dari yang Kecil

Setiap gagasan penting dimulai dengan yang kecil. Memang belum nyata, terbukti atau mudah dijelaskan. Dan sekelompok kecil orang, yang berada di pinggiran, terlibat dengannya.
Begawan Properti Ciputra/Forbes.com
Begawan Properti Ciputra/Forbes.com

Saya sejak lama sudah membagikan kurva adopsi Rogers tetapi saya menyadari bahwa kurva ini tidak secara luas menjelaskan apa yang sedang terjadi. Inilah penjelasannya yang lebih gamblang:

Orang yang berbeda memiliki pola pikir berbeda saat menghadapi pasar yang berbeda. Sebagian orang ingin mencoba makanan baru, namun selalu mengandalkan produk fashion atau mobil. Sebagian orang hidup di ambang budaya populer berkaitan dengan gaya hidup namun ingin menjadi  pelaku di balik layar saat harus memahami sains terbaru.

Setiap gagasan penting dimulai dengan yang kecil. Memang belum nyata, terbukti atau mudah dijelaskan. Dan sekelompok kecil orang, yang berada di pinggiran, terlibat dengannya.

Kadang, gagasan sampingan itu mulai dipahami mereka yang ada di sekitarnya. Hal ini mungkin apa yang terjadi pada musik punk di CBGB. Kini hal itu berisiko namun ada lebih banyak orang yang melakukannya. Lagi-lagi, inilah jenis orang yang ingin mencari hal berisiko.

Kadang, meski lebih jarang, ide yang berisiko dianggap oleh para pengamat budaya sebagai ‘hal baru’. Mereka memberikan peringatan pada audiens, masyarakat yang ingin menyerap hal baru namun tidak ingin berisiko mengadopsi dengan salah sehingga mereka menghindari risiko.

Saat ada cukup orang yang mengadopsi sebuah hal baru, ia akan menjadi hal yang disukai dan kemudian hal itu mungkin bisa dipasarkan secara massal.

Jumlah tidak bisa berbohong:Ada lebih banyak orang dalam kelompok massal ini! Ada orang yang hanya membeli lagu hit pop, yang hanya ke restoran makanan cepat saji, yang hanya mengemudikan mobil paling populer. Kenyataannya, inilah keputusan kelompok ini dalam agregat yang membuat ide itu menjadi ide yang digemari luas.

Akhirnya, saat cukup banyak orang dengan pandangan massal menerima sebuah ide, mereka mulai menekan yang lain di sekitar mereka, bersikeras bahwa mereka bmenerima ide baru itu seolah ia selalu benar, karena inilah apa yang dicari dalam grup itu, kepastian ide yang selalu benar.

Anda bisa menerapkan siklus ini pada Talking Heads, ide-ide diet, peran gender yang bermacam-macam dan ras dalam masyarakat. persepsi mengenai agama yang diatur, gerakan-gerakan politik, sushi, praktik pernikahan—- Hal-hal yang diterima saat ini, hal-hal yang hampir tiap orang yakini sebagai kebenaran universal dan tak akan pernah usang, merupakan praktik pinggiran kurang dari seabad lalu.

Kesalahan yang dibuat oleh para pedagang ide ialah bahwa mereka membawa ide-ide pinggiran mereka pada mereka yang yak menyukai ide pinggiram. alih-alih menghabiskan waktu dan mengerjakan kemajuannya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Ir.Ciputra
Sumber : ciputraentrepreneurship.com

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper