Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PRESDIR L’OREAL INDONESIA : Kami Butuh SDM dari Lokal

Pesatnya perkembangan tren kecantikan, dan besarnya jumlah penduduk membuat Indonesia menjadi lahan subur bagi produsen produk kosmetik untuk mengembangkan bisnisnya, termasuk PT L’Oreal Indonesia.
Deretan kosmetik L'Oreal/Reuters-Charles Platiau
Deretan kosmetik L'Oreal/Reuters-Charles Platiau

Strategi LOreal Berkembang di Indonesia

Bagaimana strategi pengembangan SDM yang dijalankan perusahaan?

Kami secara aktif melakukan program management training. Selain itu, kami juga bekerja sama dengan sejumlah perguruan tinggi terbaik untuk mencari talent-talent terbaik. Sebagai perusahaan global, kami juga mengombinasikan kultur perusahaan yaitu antara karakteristik dari perusahaan kami di pusat dengan kultur dari Indonesia. Kami juga mengutamakan kerja sama dalam tim atau di Indonesia lebih dikenal dengan gotong royong untuk bersama-sama mencetak prestasi dan kinerja yang terbaik.

Bagaimana strategi pengembangan bisnis L’Oreal di Indonesia?

Saat ini, kami sudah memiliki pabrik paling besar yang ada di Indonesia yaitu di Jababeka. Selama 40 tahun kami hanya investasi di Indonesia, dan di kawasan regional Asia kita hanya punya satu pabrik dan itu ada di Indonesia. Saya bisa bilang bahwa Indonesia menjadi salah satu basis penjualan di Indonesia. Produk yang diproduksi di pabrik itu tidak hanya untuk memenuhi kebutuhan konsumsi di Indonesia, tetapi juga untuk diekspor.

Selain itu, kami juga menekankan pentingnya inovasi produk. Sejak dulu hingga sekarang produk kosmetik yang kita pasarkan mengalami perkembangan yang didukung oleh penelitian berdasarkan science. Strategi pengembangan bisnis berikutnya adalah konsumer sentris. Kami adalah perusahaan kecantikan yang berbasis di Prancis, tetapi produk yang kami pasarkan harus sesuai dengan kebutuhan konsumen di setiap negara. Untuk menangkap peluang pasar di Indonesia, hal yang juga tak kalah penting adalah investasi sumber daya manusia. Kita harus punya SDM yang benar-benar memiliki kemampuan untuk menangkap peluang pasar. Untuk menangkap peluang tersebut, kita juga butuh SDM dari lokal.

Saat ini, penjualan dari saluran distribusi mana yang paling besar?

Di Indonesia, terdapat sekitar 2,2 juta toko. Jika melihat convenience store seperti Alfamart dan Indomaret jumlahnya sekitar 50.000 toko. Yang terpenting bagi kami adalah untuk menjadi nomor satu dalam produk kecantikan, karena kami memanfaatkan setiap saluran distribusi yang ada.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper