Bisnis.com, JAKARTA - Mie ayam merupakan salah satu makanan yang akrab di kalangan masyarakat Indonesia.
Selain itu, makanan mie ayam juga memiliki pasar yang luas, karena sering dinikmati dari berbagai kalangan usia.
Jika Anda ingin mencoba untuk berbisnis mie ayam, Anda dapat memulai dari modal yang tidak perlu begitu besar.
Dalam menjual mie ayam, rincian yang Anda perlukan biasanya adalah sebuah gerobak, peralatan memasak dan peralatan makan dan minum.
Dalam peralatan makan, Anda dapat membutuhkan sendok, garpu, sumpit, mangkok mie, mangkok kuah, dan tempat sambal, saus, dan tempat peralatan makan. Jika alat makan dihitung sekitar satu lusin, maka Anda perlu menyiapkan biaya sekitar Rp160-250 ribu.
Kemudian untuk peralatan minum, Anda memerlukan teko, gelas sekitar 1 lusin, termos, panci, gelas ukuran kecil. Perkiraannya Anda memerlukan biaya sebesar Rp250-300 ribu.
Baca Juga
Untuk peralatan masak, Anda perlu menyiapkan berbagai peralatan seperti wajan, blender, mesin mie, kompor gas, pisau, talenan dan lain-lainnya.
Tentunya Anda dapat menghemat biaya peralatan masak, jika sebelumnya Anda telah memilikinya di rumah. Anda juga dapat mempertimbangkan apakah membeli mesin mie, dikarenakan Anda juga dapat membeli dari supplier.
Dalam perkiraanya, jika Anda membeli peralatan yang lengkap mungkin akan menghabiskan sekitar Rp2-3 juta.
Untuk gerobaknya sendiri harganya cukup variatif. Anda dapat mempersiapkan dana mulai dari Rp1 juta rupiah hingga Rp4 juta rupiah. Anda dapat membeli sesuai dengan kebutuhan dan modal Anda.
Perlu diketahui bahwa rincian biaya diatas tidak termasuk dengan perkiraan sewa. Hal ini juga akan berpengaruh pada fasilitas apa yang akan Anda berikan.
Jika memiliki modal yang lebih, Anda dapat mencoba untuk menggunakan konsep ruko hingga konsep restoran. Jika Anda tidak mau pusing, Anda dapat mencoba konsep waralaba.
Anda juga dapat mempertimbangkan untuk memiliki karyawan, memiliki beragam menu, wifi, spanduk besar untuk promosi, dan lainnya. Tentunya hal ini akan mempengaruhi modal Anda.
Pastikan Anda dapat memilih dan menyeleksi rincian modal Anda, sesuai dengan kemampuan Anda.
Hal ini perlu agar bisnis mie ayam Anda dapat berjalan sukses. Anda tidak perlu memaksakan diri untuk memberikan seluruh fasilitas pada awal membangun bisnis, dengan membangun dan menambah fasilitas secara perlahan.