Bisnis.com, JAKARTA - Calvin Kizana resmi ditunjuk sebagai Head of WhatsApp pertama di Indonesia.
Adapun, penunjukkan Calvin ini merupakan salah satu upaya WhatsApp untuk memperkuat posisi WhatsApp di pasar Indonesia, baik itu dengan pemerintah, organisasi masyarakat sipil, dan bisnis.
Victoria Grand, Vice President of Global Affairs & Strategic Markets percaya bahwa Calvin mampu membangun kemitraan yang lebih baik guna memberikan nilai nyata di masyarakat.
Lantas, seperti apa perjalanan karier dari Calvin Kizana, yang diketahui sebelum bergabung dengan WhatsApp, dia bekerja sebagai COO GoPlay, perusahaan platform live-streaming dari Gojek ini? Berikut ulasan Bisnis selengkapnya.
Dari seluruh perjalanan karier hingga dirinya kini menjabat sebagai Head of WhatsApp Indonesia. Jika, dilansir dari Linkedin, Calvin merupakan lulusan dari Ilmu Komputer di Universitas Binus pada tahun 1995.
Setelah lulus, Calvin mengawali karier sebagai Senior Wireless System Developer di Singapura. Kemudian, selama tiga tahun, dia bekerja di Amerika sebagai Senior Manager, e-Business, Pacific Rim.
Baca Juga
Setelah mengundurkan diri dari perusahaannya, pada tahun 2012 dia pun mendirikan perusahaan Elasitas Technologies Limited yang berfokus memberikan solusi bagi operator seluler, vendor ponsel, dan mengembangkan layanan seluler.
Keterlibatan yang luas dalam mengelola hubungan klien pada tingkat tinggi dan berhasil mengamankan proyek profil tinggi dari operator seluler dan vendor ponsel termasuk kemitraan dengan mitra luar negeri strategis dari Eropa, AS, dan APAC dan mendistribusikan konten seluler dan mengaktifkan layanan seluler di Indonesia. Misalnya. Yahoo!, Nimbuzz, LiveShare, Disney Mobile, Electronic Arts dan hingga Cartoon Network.
Tak berhenti sampai di sana, sebagai seorang technopreneur yang memiliki kepemimpinan, strategi bisnis, dan perencanaan strategis yang baik, dirinya sempat menciptakan aplikasi media sosial, yaitu PicMix yang mampu menjadi tren dunia dalam 1,5 tahun dan terpasang di 16 juta telepon seluler di berbagai negara.
Calvin yang mempunyai pengalaman dan keahlian lebih dari 23 tahun dan memiliki latar belakang yang kuat dalam live streaming, blockchain, kripto, dan internet, diketahui kini dirinya menjadi penasihat untuk CoinDaily, sebuah portal blockchain, berita kripto, dan pedagang kripto dengan lebih dari 20 ribu anggota aktif dan terlibat secara aktif sebagai mentor dalam kancah start-up di Asia Tenggara.
Berkat kecermatannya dalam memanfaatkan teknologi untuk menciptakan sebuah peluang, membuat dirinya pun telah dianugerahi Digital Entrepreneur of The Year oleh Ernst and Young tahun 2014, Pemenang Forbes, Global Rising Stars Awards 2015 dan Pemenang 100 Perusahaan Teratas Asia milik Red Herring 2013.