Bisnis.com, Bogor -- Akademi Siswa Bangsa Internasional Sampoerna Academy Bogor melepas 193 lulusan pertama dari periode tahun ajaran 2013-2014.
Nenny Soemawinata, Managing Director Putera Sampoerna Foundation, menjelaskan Sampoerna Academy Bogor menerapkan pendidikan holistik abad 21 dan mengimplementasikan kurikulum standar Pendidikan Nasional dan Kurikulum Internasional.
“Akademi Siswa Bangsa Internasional secara total meluluskan 473 siswa di empat sekolah di 4 kota tahun ini,” ujarnya seperti dikutip dalam keterangan pers, Selasa(10/6/2014).
Disebutkan, para lulusan itu terdiri dari 96 siswa di SMAN Sumatera Selatan (Sampoerna Academy Palembang), 152 siswa di SMAN 10 Malang (Sampoerna Academy Malang), 32 siswa di SMAN Bali Mandara (Sampoerna Academy Bali), dan 193 siswa di Akademi Siswa Bangsa Internasional (Sampoerna Academy Bogor).