Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Astra Dukung Pecinta Honda CB150R Gelar Kegiatan

PT Astra Honda Motor, agen tunggal pemegang merek motor Honda, siap mendukung berbagai kegiatan para pecinta motor sport Honda CB150R StreetFire di Indonesia.
Lebih dari 1.000 bikers Honda, untuk pertama kalinya, berkumpul menggelar Jambore Nasional Honda CB150R StreetFire di Jogja Expo Center (JEC), Sabtu (14/2/2014)./Antara
Lebih dari 1.000 bikers Honda, untuk pertama kalinya, berkumpul menggelar Jambore Nasional Honda CB150R StreetFire di Jogja Expo Center (JEC), Sabtu (14/2/2014)./Antara

Bisnis.com, JAKARTA-PT Astra Honda Motor, agen tunggal pemegang merek motor Honda, siap mendukung berbagai kegiatan para pecinta motor sport Honda CB150R StreetFire di Indonesia.

Di antara kegiatan yang diselenggarakan sekitar 1.000 biker adalah Jambore Nasional Honda CB150R StreetFire yang pertama kali di Yogyakarta pada akhir pekan lalu.

Istiyani Susriyati, General Manager Honda Customer Care Center Astra Honda Motor, mengatakan populasi pecinta Honda CB150R StreetFire yang semakin banyak memotivasi perusahaan untuk memberikan dukungan terhadap berbagai aktivitas mereka.

“Kami sangat mendukung gelaran perdana para bikers Honda CB150R StreetFire dari seluruh Indonesia,” katanya dalam siaran pers yang diterima Bisnis.com, Senin (16/2/2015).

Menurutnya, wadah silaturahmi tesebut diharapkan dapat terus eksis untuk menggalang kebersamaan dan memberikan kontribusi yang positif terhadap masyarakat.

Dia menjelaskan Jambore Nasional Honda CB150R StreetFire diikuti pemilik motor tersebut dari seluruh Indonesia yang tergabung dalam komunitas Asosiasi StreetFire Indonesia (ASFi) dan komunitas pecinta Honda CB150R StreetFire lainnya.

Istiyani menjelaskan kehadiran Honda CB150R StreetFire yang diluncurkan pada Desember 2012 semakin diminati pecinta motor sport di Tanah Air.

Spesifikasi Honda CB150R StreetFire dibekali mesin 150cc, 4-Langkah, DOHC, 4-Katup, 6-Kecepatan, pendingin cairan (liquid-cooled) dengan kipas elektris otomatis, serta menerapkan sistem suplai bahan bakar ramah lingkungan Programmed Fuel Injection.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Nurudin Abdullah
Editor : Saeno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper