Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Per September, Semen Padang Salurkan Rp6,2 Miliar Lewat CSR

Mendorong pertumbuhan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di Sumatra Barat, perusahaan milik negara PT Semen Padang mengklaim sudah mengalokasikan anggaran melalui CSR sebanyak Rp6,2 miliar tahun ini.
Pabrik Semen Padang/SemenPadang.co.id
Pabrik Semen Padang/SemenPadang.co.id

Bisnis.com, PADANG—Mendorong pertumbuhan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di Sumatra Barat, perusahaan milik negara PT Semen Padang mengklaim sudah mengalokasikan anggaran melalui CSR sebanyak Rp6,2 miliar tahun ini.

Dasril, Kepala Biro CSR Semen Padang mengatakan dari periode Januari-September 2016 alokasi untuk Program Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL) Semen Padang sudah menyentuh Rp6,2 miliar dari target Rp10 miliar tahun ini.

“Sudah penyaluran tahap III di tahun ini, untuk 42 UKM yang tersebar di Sumbar. Semoga berperan membantu permodalan UKM,” katanya, Jumat (30/9/2016).

Dia menyebutkan perseroan menargetkan penyaluran CSR untuk bentuk pinjaman lunak melalui program PBKL tahun ini mencapai Rp10 miliar yang dialokasikan untuk membantu 250 UKM di daerah itu.

Adapun, secara keseluruhan, manajemen perusahaan semen tertua di Asia Tenggara itu mengklaim sudah menyalurkan bantuan kepada UMKM sebesar Rp104 miliar kepada 7.000 lebih pelaku usaha.

Dasril mengungkapkan setiap tahun alokasi bantuan untuk UMKM diberikan dalam empat tahap, yakni pada Maret, Juni, September dan Desember. Setiap pelaku usaha yang mengajukan pinjaman akan diseleksi oleh tim dan dilakukan pembinaan usaha.

“Kami juga bantu dampingi pelaku usaha dengan pelatihan dan pembinaan. Jadi tidak asal bantu saja, ada program berlanjut yang dilakukan,” ujarnya.

Sebelumnya, Direktur Keuangan Semen Padang Tri Hartono Riyanto menyebutkan bantuan permodalan yang diberikan kepada pelaku usaha, tidak akan optimal jika tidak ada pendampingan dan pembinaan.

“Pembinan UMKM ini penting, karena perkembangannya akan memberikan multiplier effects bagi masyarakat di sekitarnya,” katanya.

Menurutnya, pinjaman lunak yang diberikan perseoran kepada pelaku usaha tidak dilepas begitu saja, tetapi tetap didampingi, diberi pembekalan, dimonitor, dan dievaluasi, sehingga program tersebut bisa berkelanjutan.

Dia mengatakan dari sekitar 7.000 UKM binaan Semen Padang di daerah itu, sebagian besar sudah mandiri, bahkan sejumlah UKM sudah berkembang pesat dan menciptakan lapangan kerja baru.

 

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Heri Faisal

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler