Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Syarat dan Cara Daftar Franchise Steak Indonesia Raya, Modal di Bawah Rp200 Jutaan

Biaya buka franchise Steak Indonesia diperkirakan di bawah Rp200 jutaan dan Anda sudah bisa langsung memulainya.
Steak Indonesia Raya
Steak Indonesia Raya

Bisnis.com, JAKARTA - Steak sendiri merupakan makanan yang identik dengan kemewahan dan rasa enak.

Selama ini, banyak orang menganggap bahwa steak merupakan makanan mewah yang seringkali diperuntukkan kalangan kelas menengah atas.

Namun, ternyata ada pula bisnis steak yang menyasar semua kalangan. Caranya dengan menetapkan harga yang lebih rendah dengan tetap memprioritaskan rasa dan bahan yang berkualitas.

Adapun Steak Indonesia Raya, menjadi sebuah jaringan bisnis restoran steak yang laris di pasaran, karena menawarkan steak dengan aneka cita rasa lewat harga yang sangat ekonomis.

Dengan melihat adanya pasar yang cukup menjanjikan, tentu akan sangat menguntungkan jika Anda mengajukan kerja sama berupa bisnis franchise. Tertarik mencoba franchise ini sebagai bisnis Anda? Berikut beberapa syarat dan car daftar franchise Steak Indonesia.

Steak Indonesia Raya Tawarkan White Label Franchise

Steak Indonesia Raya atau Steak Indonesia merupakan bisnis F&B di bawah naungan PT Indonesia Berjaya Rasa. Bisnis yang berdiri sejak 2018, memang menawarkan peluang franchise dengan dua jenis menu yang ditawarkan calon pebisnis, yaitu Reguler dan Korean Series.

Melansir dari Waralabaku, bisnis franchise dari Steak Indonesia memang merupakan satu-satunya franchise steak di Indonesia yang menggunakan sistem white label franchise atau tanpa menggunakan lisensi. Sehingga, hal ini memungkinkan para mitra untuk memonopoli kembali bisnis mereka agar lebih berkembang dengan memfranchisekan kembali brand-nya tersebut tanpa terbebani royalty fee dan aturan manajemen. Artinya, Anda dapat membuat berbagai peraturan sendiri tanpa takut mengeluarkan biaya lebih.

Keuntungan lainnya, dengan white label franchise, maka mitra dapat menentukan merk, tema restorannya dengan mandiri. Bisnis ini sangat cocok bagi seorang pelaku usaha yang ingin kebebasan dalam merintis dan membesarkan merknya sendiri.

Menariknya, berbeda dengan sistem franchise lain yaitu sistem beli lepas. Meski, Steak Indonesia menjalankan bisnis dengan sistem white label, tapi franchise ini menerapkan sistem yang berkelanjutan, di mana ada bantuan seumur hidup dalam pendampingan bisnis, program marketing dan pengembangan produk.

Syarat Franchise Steak Indonesia Raya

Terkait syarat, Steak Indonesia tidak ada kriteria tertentu bagi para calon mitranya. Franchise ini hanya mempersyaratkan calon mitranya untuk mempunyai modal minimal sebesar Rp130 juta hingga Rp175 juta.

Di mana, ini merupakan modal untuk paket bisnis yang terdiri dari, desain interior, meja dan kursi, kitchen set stainless, perlengkapan karyawan 24 pcs, perlengkapan pelanggan 40 seat, dan perlengkapan kitchen garansi 100 persen dengan tambahan magiccom, freezer, kasir set, biaya marketing, bahan baku awal senilai Rp15 juta, sundsytem hingga packaging branding .

Tak hanya dana, mitra pun harus menyediakan bangunan di lokasi yang strategis serta keperluan administrasi dasar guna membantu membuka cabang.

Cara Daftar Franchise Steak Indonesia Raya

Adapun, melansir dari informasi manajemen. Anda bisa mengunjungi langsung mengajukan permohonan kerja sama melalui Instagram @franchise_steak atau Anda dapat menghubungi [email protected].


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Arlina Laras
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper