Bisnis.com, JAKARTA - Kini bisnis Es Coklat Panjang Umur asal Semarang kian dikenal masyarakat usai viral di TikTok.
Bahkan, bisnis Es Coklat Panjang Umur yang baru berdiri pada April 2022 lalu, langsung diminati oleh para pelaku usaha untuk membeli franchise sebagai bentuk kerja sama kemitraan.
Banyak pebisnis menilai franchise Es Coklat Panjang Umur dapat memberi kualitas rasa es cokelat dan roti yang khas dengan harga yang murah.
Alhasil, produk tersebut mampu menembus segmen pasar yang sangat luas hingga semua kalangan. Jadi, tak heran apabila setiap gerainya selalu ramai dikunjungi oleh para pelanggan.
Lantas, seperti apa peluang bisnis, syarat hingga biaya yang diperlukan untuk membuka franchise Es Coklat Panjang Umur ini? Berikut ulasan Bisnis selengkapnya.
Peluang Bisnis Es Coklat Panjang Umur
Baca Juga
Sebagai pelopor coklat roti pertama di Semarang, tampilan Es Coklat yang menggunakan cokelat murni asli ini sangat sederhana jika dibandingkan dengan minuman-minuman kekinian. Meski begitu, kedai minuman ini menawarkan sejumlah varian rasa roti yang dapat dipanggang dan ditambah beragam topping.
Berkat inovasi dari sajian menunya, membuat bisnis ini pun menunjukkan perkembangan yang sangat signifikan. Walau baru didirikan sejak 6 bulan yang lalu, tapi bisnis ini telah sukses berekspansi hingga mampu membuka 36 cabang, baik di pulau Jawa hingga luar pulau Jawa.
Jenis Kemitraan dan Biaya Bisnis Franchise Es Coklat Panjang Umur
Dilansir dari Instagram resmi Es Coklat Panjang Umur pada Rabu (12/10/2022), diketahui bahwa pihak manajemen menawarkan peluang franchise melalui tawaran 2 paket kemitraan. Pertama, Paket Gelas dengan harga Rp10 juta dan yang kedua adalah Paket Brand senilai Rp12 juta.
Dengan harga tersebut, mitra akan memeroleh beberapa jenis peralatan dan dukungan promosi di media sosial. Kemudian, untuk perlengkapan di luar paket kemitraan, maka calon mitra harus mempersiapkannya sendiri. Dalam menentukan harga jual akan ditentukan oleh pusat dan mitra. Terkait keuntungan yang diperoleh, 100% adalah milik mitra.
Syarat Bisnis Franchise Es Coklat Panjang Umur
1. Lokasi Usaha
Untuk menjadi mitra dari franchise Es Coklat Panjang Umur, maka calon mitra harus memiliki tempat usaha terlebih dahulu. Pastikan lokasinya mudah dijangkau dan berada di tempat yang strategis sehingga mudah menarik konsumen.
Pihak manajemen juga memberikan syarat bahwa tiap 1 kabupaten/kota hanya memboleh buka 1 cabang saja. kecuali, ada wilayah yang punya potensi tinggi untuk membuka lebih dari 1 cabang. Misalnya, Jakarta yang sudah ada dua mitra.
2. Melakukan Pembayaran DP
Apabila standar lokasi terpenuhi. Maka, selanjutnya bagi para pemohon yang ingin menjalankan bisnis Es Coklat Panjang Umur, harus membayarkan sejumlah uang muka yang telah disepakati oleh pihak manajemen.
3. Melakukan Order Bahan Baku
Untuk terus menjaga dan menjamin seluruh kualitas yang sama atas sajian di tiap cabang, calon mitra juga harus melakukan pemesanan bahan baku kepada gerai pusat Es Coklat Panjang Umur.
Cara Gabung Bisnis Franchise Es Coklat Panjang Umur
Pihak manajemen secara tegas menyatakan, satu-satunya cara jika ada calon mitra yang tertarik untuk mendaftar, maka bisa langsung menghubungi admin Es Coklat Panjang Umur Semarang dengan mengirimkan pesan teks melalui kontak WhatsApp yang sudah tertera di Instagram. Selain dari cara itu, pihak manajemen tidak akan melayani permintaan calon mitra.