Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

10 Deretan Kepala Negara dengan Kekayaan Fantastis, Harta Putin Tembus Rp1.066 Triliun

Punya kekayaan fantastis, ini 10 kepala negara terkaya di dunia, Vladimir Putin paling kaya
Presiden Rusia Vladimir Putin/TASS
Presiden Rusia Vladimir Putin/TASS

6. Mohammed Bin Rashid Al Maktoum – US$14 miliar (Rp213 triliun)

Ketika saudaranya, Sheikh Maktoum meninggal dunia pada 2006, Mohammed bin Rashid Al Maktoum menggantikan tahta Emirat Dubai. Dia terkenal karena membuat transisi Dubai menjadi tujuan wisata dan komersial yang luar biasa.

7. Hans-Adams II – US$3.5 miliar (Rp53 triliun)

Hans Adams adalah pemimpin domain negara Eropa dan lahir pada bulan Februari tahun 1945 di Zurich, Swiss. Dia adalah pemilik sebuah klaster perbankan dan juga memiliki berbagai macam karya seni.

Dia terkenal karena berpendapat bahwa jenis pemerintahan yang paling efektif adalah demokrasi, namun posisinya sebagai seorang Raja bertentangan dengan keyakinannya.

8. Sebastian Pinera – US$2.9 miliar (Rp44 triliun)

Pria dengan nama lengkap Miguel Juan Sebastian Pinera Echenique adalah Presiden Chili saat ini dan lahir pada 1 Desember 1949. Selain dikenal sebagai politisi, dia juga dikenal sebagai pengusaha.

Dia terpilih menjadi presiden pada 2012-2014, kemudian terpilih untuk masa jabatan keduanya pada Desember 2017 hingga saat ini.

9. Hamad bin Khalifa Al Thani – US$2.5 miliar (Rp38 triliun)

Karena Qatar adalah salah satu negara terkaya di dunia, ada kemungkinan lebih besar bahwa pemimpinnya juga menjadi salah satu yang terkaya. Penguasa Qatar saat ini adalah Emir Qatar, yang merupakan keturunan keluarga Al Thani. Dinasti Al Thani didirikan pada 1850, dan Muhammad bin Thani adalah penguasanya saat itu.

Bani Tamim, suku keluarga tersebut adalah salah satu yang terbesar di Semenanjung Arab. Emir Qatar saat ini mengambil alih kekuasaan pada 1995, ketika ayahnya digulingkan.

Kekayaan bersih yang dimiliki Emir Qatar saat ini diperkirakan sebesar US$2.5 miliar. Dia adalah penyokong utama dan investor jaringan berita Al Jazeera saat ayahnya masih hidup.

10. Mohammed VI – US$2.1 miliar (Rp32 triliun)

Mohammed VI merupakan keturunan dari dinasti Alaouite dan saat ini menjabat sebagai Raja Maroko. Dia naik takhta setelah ayahnya, Raja Hassan II meninggal pada 23 Juli 1999.

Setelah kematian ayahnya, dia menerima 35 persen saham di Societe Nationale d'Investissement, yang merupakan perusahaan induk dengan investasi di sejumlah perusahaan publik, termasuk Attijariwafa, bank terbesar di Maroko, dan perusahaan pertambangan Management Group. (Kresensia Kinanti)

Halaman
  1. 1
  2. 2

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Redaksi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper