Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

5 Ide Bisnis Berkelanjutan Untuk Pecinta Lingkungan

Simak beberapa ide bisnis yang dapat Anda pertimbangkan jika ingin memulai usaha yang mendukung keberlanjutan.
Tempat pengisian mobil listrik ./Pixabay-andreas160578
Tempat pengisian mobil listrik ./Pixabay-andreas160578

Bisnis.com, JAKARTA - Dengan semakin tingginya kesadaran akan pentingnya menjaga kelestarian lingkungan, banyak peluang bisnis yang muncul untuk mendukung gaya hidup berkelanjutan.

Berbagai jenis usaha ramah lingkungan tidak hanya membantu mengurangi dampak negatif terhadap alam, tetapi juga memberikan keuntungan jangka panjang bagi pelakunya. Berikut adalah beberapa ide bisnis yang dapat Anda pertimbangkan jika ingin memulai usaha yang mendukung keberlanjutan.

Apa Itu Sustainability?

Dilansir dari amartha.com, Kamis (6/2/2025) Sustainability atau keberlanjutan artinya adalah kemampuan untuk tetap ada dan berjalan dalam jangka panjang tanpa merusak lingkungan, sehingga bisa terus mendukung kehidupan yang baik bagi semua makhluk hidup di Bumi.

5 Ide Bisnis Berkelanjutan

1. Bisnis Furnitur

Dilansir dari missionsustainability.org, upcycling furnitur berarti mengubah furnitur lama menjadi barang baru yang bernilai lebih. Bisnis ini bersifat ramah lingkungan dan merupakan bagian dari ekonomi sirkular, yang bertujuan mengurangi sampah dengan memanfaatkan bahan yang ada.

Furnitur yang di-upcycle biasanya dijual dengan harga lebih tinggi karena memiliki keunikan, yang menarik bagi konsumen yang peduli lingkungan. Tren ini berkembang seiring meningkatnya minat pada gaya hidup berkelanjutan dan budaya DIY.

2. Stasiun Pengisian Mobil Listrik

Dilansir dari zenbusiness.com, semakin banyak orang yang membeli mobil listrik, yang menyebabkan kebutuhan akan stasiun pengisian juga meningkat. Anda dapat memanfaatkan stasiun pengisian ini untuk menarik pelanggan, lalu menawarkan produk tambahan lainnya.

3. Lini Pakaian Berkelanjutan

Dilansir dari diversitech-global.com,  jika Anda berniat untuk memulai lini pakaian, pertimbangkan untuk membuatnya berkelanjutan. Pilihlah bahan pakaian yang ramah lingkungan, tahan lama, dan dibuat secara etis dari bahan yang dapat diperbarui. Hal ini akan membantu mengurangi sampah yang dihasilkan oleh industri fesyen.

4. Layanan Penyewaan Sepeda

Dilansir dari medium.com, bersepeda adalah pilihan transportasi ramah lingkungan yang semakin digemari. Bisnis penyewaan sepeda dapat melayani wisatawan dan penduduk lokal yang lebih memilih transportasi tanpa motor, serta mendukung pilihan transportasi yang ramah lingkungan. Ini adalah cara yang efektif untuk mengurangi polusi sekaligus mempromosikan gaya hidup yang lebih sehat.

5. Penjualan Penerangan Hemat Energi

Jika Anda berencana untuk memulai bisnis yang mendukung lingkungan, menjual penerangan hemat energi adalah pilihan yang tepat. Lampu LED, lampu CFL, dan jenis penerangan hemat energi lainnya semakin populer karena orang-orang semakin sadar akan manfaat sistem pencahayaan yang efisien.

Dengan berbagai pilihan usaha ramah lingkungan yang ada, Anda dapat memilih untuk memulai bisnis yang tidak hanya menguntungkan, tetapi juga memberikan dampak positif bagi bumi. (Siti Laela Malhikmah)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Redaksi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper