Bisnis.com, JAKARTA - Pendiri jejaring sosial Facebook Mark Zuckerberg menjadi orang dengan kenaikan nilai kekayaan tertinggi pada tahun ini.
Kekayaan Zuckerberg naik menjadi US$28,5 miliar pada tahun ini dibandingkan dengan tahun lalu US$15,2 miliar.
Kenaikan hartanya itu didorong oleh kenaikan harga saham Facebook (FB) yang cukup tinggi.
COO Facebook dan Vice President Jeff Rothschild juga masuk daftar orang terkaya. Sementara itu, pendiri WhatsApp Jan Koum dan Brian Acton juga masuk daftar tersebut.
Seperti pada 2013, Bill Gates kembali menyabet gelar sebagai orang paling kaya di muka bumi pada 2014 dengan nilai kekayaan US$76 miliar.
Bahkan, baru-baru ini, Zuckerberg membeli aplikasi pesan singkat WhatsApp dengan nilai fantastis US$19 miliar.
Pria lajang berusia 29 tahun ini berada di posisi 21 sebagai orang paling kaya di muka bumi dengan nilai kekayaan US$28,5 miliar. Uang itu tentunya berasal dari jejaring sosial yang dirancangnya Facebook. Nilai US$28,5 miliar itu setara dengan Rp330,4 triliun (asumsi kurs Rp11.593/US$).