Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Gipsum Jayaboard Bantu Perbaiki Rumah Warga Gresik

USG Boral Indonesia, perusahaan papan gipsum Jayaboard merestorasi 5 pemukiman warga pra-sejahtera yang berlokasi di Dusun Kidul, Desa Kesambenkulon, Kecamatan Wringinanom, Gresik, Jawa Timur.
Ilustrasi
Ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA - - USG Boral Indonesia, perusahaan papan gipsum Jayaboard merestorasi 5 pemukiman warga pra-sejahtera yang berlokasi di Dusun Kidul, Desa Kesambenkulon, Kecamatan Wringinanom, Gresik, Jawa Timur.

Yan Xu, President Direktur USG Boral Indonesia mengatakan untuk kegiatan restorasi lima rumah tak layak huni kali ini bekerjasama dengan berbagai pihak, termasuk Habitat.

”Kami senang bisa membantu masyarakat memliki rumah layak huni,” katanya Rabu (6/9).

Rumah yang dibangun seluas 32 m2 dalam bentuk rumah tumbuh. Harapannya, bisa dikembangkan lebih luas lagi sesuai kebutuhan.

Lokasi ini dipilih karena berdasarkan data kemiskinan tingkat wilayah Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah yang disingkat Bapelitbagda

menyatakan bahwa desa ini merupakan salah satu wilayah kurang mampu di Gresik dengan jumlah penduduk

terpadat yang memiliki warga pra-sejahtera lebih tinggi dari desa-desa lain

Di desa itu tercatat 600 unit rumah yang masuk kategori tidak layak dan perlu bantuan. Saat ini tercatat sudah 120 unit rumah yang dibangun Habitat dari sponsor program Corporate Social Responsibility (CSR) sejumlah perusahaan.

Sementara itu, Eddy Sianipar Senior manager Strategic Project Habitat For Humanity Indonesia mengatakan, targetnya hingga 2020 bisa membangun 100 ribu rumah layak huni yang tersebar di seluruh Indonesia. Untuk wilayah Jatim, tersebar di kota Surabaya, Mojokerto, Gresik, dan Sidoarjo.

Dikenal sebagai perusahan dengan inovasi berkelanjutan kali ini USG Boral menerapkan sistem Durock®

untuk eksterior dan papan Heatstop® untuk interior pada 5 rumah warga pra-sejahtera yang dibangun.

Sistem Durock® sendiri merupakan inovasi terbaru dari USG Boral pada saat membangun mulai dari konstruksi ringan, aplikasi yang cepat,

konstruksi kering, tahan lama dan ramah lingkungan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Rustam Agus

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper