Bisnis.com, JAKARTA- Sepatu menjadi perangkat utama yang menjadi perhatian utama Cory saat ingin berpergian ke Paris, Prancis.
Dari deretan sepatu yang ada di rak, Cory memilih sneaker warna abu yang sudah dimilikinya sejak 5 tahun terakhir. Sepatu kanvas baru berwarna biru tidak dipilih, karena belum merasa nyaman saat menggunakannya.
Mengingat sepatu abu itu yang paling sering digunakan, dan selama ini dicuci sendiri di rumah, membuat alas milik Cory itu menjadi lusuh.
Wanita karier itu pun membawanya ke salah satu penatu sepatu. Dalam waktu dua hari, sepatunya kinclong seperti kembali baru dan wangi.
Cory mewakili salah satu konsumen yang dibidik oleh bisnis cuci (laundry) sepatu yang saat ini bermunculan di dalam negeri, khususnya kota besar.
Meningkatnya jumlah kelompok menengah, apalagi yang gemar membeli sepatu, menjadi sasaran pebisnis penatu sepatu.
“Alasan mencuci mulai dari butuh perawatan yang aman untuk tas dan sepatu, hingga tidak memiliki waktu untuk membersihkannya,” kata Aulia Rahma yang mendirikan bisnis laundry sepatu soc.clean.
Dia mengemukakan permasalahan dalam merawat sepatu yang salah juga mengakibatkan sepatu sering rusak, tidak awet, warna pudar, sampai lem yang mengelupas. Hal itu pula yang makin membuka peluang bisnis laundry sepatu.
Apalagi, ujarnya, membersihkan sepatu tidak semudah mencuci baju, karena menggunakan peralatan hingga sabun khusus sesuai dengan bahan sepatu yang akan dibersihkan.
Aulia mengemukakan saat ini edukasi merawat sepatu di dalam negeri masih kurang, serta banyak yang belum mengerti pentingnya mencuci sepatu berkaitan dengan kebersihan kaki.
“[Oleh karena itu] bisnis laundry sepatu, tas, topi memiliki peluang besar. Jika tidak, tentu tidak akan ada jasa perawatan sepatu yang bermunculan,” kata Aulia.
Sementara itu, Johanes Imanuel yang membuka bisnis Scoon Schoon Shoe Laundry mengemukakan kebiasaan orang pada umumnya adalah tidak langsung mencuci sepatu kotor, mengakibatkan alas kaki makin sulit dibersihkan.
Namun dengan seiring berjalannya waktu, dan disokong dengan ekonomi yang bertambah mapan, makin banyak konsumen yang sadar untuk mencuci sepatunya di laundry khusus alas kaki.
Apalagi untuk sepatu yang memiliki cerita sendiri bagi pemiliknya, sehingga menyebabkan biaya yang dikeluarkan untuk jasa mencuci sepatu tidak lagi menjadi masalah.
Dari sini lah bisnis penatu sepatu memancarkan sinarnya. Tertarik mencoba bisnis ini?
Johanes mengemukakan hal yang harus dilakukan jika ingin membuka laundry sepatu, pertama, mempelajari bisnis tersebut secara detail lebih dulu.
Kedua, mempelajari tahapan mencuci antara lain dengan mengindetifikasi material agar tepat menggunakan teknik mencuci yang akan digunakan.
Ketiga, menggunakan sistem pemasaran yang cocok, serta pemilihan lokasi yang tepat.
Keempat, memperhatikan soal risiko saat menghadapi pelanggan yang tidak puas dengan hasil pencucian bahkan ada yang konsumen yang sampai meminta ganti rugi.