Bisnis.com, JAKARTA – Acara 7,4KM Palu Charity Run mendonasikan uang senilai Rp443,98 juta kepada para korban gempa dan tsunami Palu, Donggala, dan Sigi.
Kegiatan penggalangan dana tersebut digelar di lokasi Car Free Day pada Minggu (14/10) tersebut digelar oleh 22 komunitas olahraga lari di Jakarta dan wilayah sekitar, invidu pencinta olahraga lari, dan beberapa sponsor korporat.
“Acara 7,4KM Palu Charity Run adalah bentuk gerakan lintas nonpartisan diharapkan menjadi contoh nyata bahwa gerakan sosial kemanusiaan dapat juga digerakkan oleh komunitas pecinta olahraga lari. Ke depannya komunitas apa saja bisa juga melakukan hal yang sama untuk korban gempa Palu, Donggala, dan Sigi mengingat kerusakan masif yang terjadi dan masih panjangnya masa pemulihan paska gempa,” ujar Agung Nugroho, ketua sekaligus inisiator 7KM Palu Charity Run.
Dia menjelaskan, selain untuk membangkitkan dan menggalang kekuatan finansial, kegiatan itu juga diharapkan bisa membangkitkan semangat bagi para korban gempa Palu, Donggala, dan Sigi.
Di samping itu, sambungnya, kegiatan 7,4KM Palu Charity Run diharapkan dapat menjadi contoh kecil bahwa semua unsur masyarakat, khususnya komunitas apa saja yang sudah terbentuk dapat berperan aktif secara kolektif dalam pemulihan keadaan pasca bencana.
Kegiatan 7,4KM Palu Charity Run mengambil rute utama di sekitar Jalan Sudirman saat berlangsungnya Car Free Day (CFD) dengan start dan finish di FX Lifestyle Sudirman, Jakarta
Klompok komunitas pecinta lari yang ikut menggerakkan 7,4KM Palu Charity Run adalah Bogor Runners, BSDRunners, BRI Runners, CEO Runners, Campur Sari Runners, Derby, EJR, Fakerunners, Gonzrunners, IndoRunners, Kaskus Runners, Long Distance Runners, Mandiri Runners, Mega Runners, Parung Runners, RIOT, RMRPI Runners, Run For Indonesia, dan Sinarmas Runner. Selain itu, Telkom Runners, UP Runners, We Run Jakarta. Media: Runners.id, Most Radio.
Adapun sponsor korporat Milagros, TDW Group, BRI, Panin Daiichi, Suunto, Star Time, Trijee, FX Sudirman, Le Minerale, dan Raja Buah.