Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

4 Pelajaran Bisnis Strategis dari Serial Netflix 'The Queen's Gambit'

Serial ini telah menjadi fenomena sejak debutnya di bulan Oktober, saat pemirsa menemukan kembali keindahan catur dan strategi.
the queen's gambit
the queen's gambit

Bisnis.com, JAKARTA - Miniseri Netflix, The Queen’s Gambit, pemain catur sukses asal Kentucky, Beth Harmon, yang mempelajari permainan tersebut dari petugas kebersihan di panti asuhannya dan terus berkembang hingga dia bisa menjadi yang terbaik di dunia.

Serial ini telah menjadi fenomena sejak debutnya di bulan Oktober, saat pemirsa menemukan kembali keindahan catur dan strategi.

Kita sering berkata bahwa para pemimpin terbaik dalam industri apa pun “bermain catur sementara semua orang bermain papan dam atau checkers, tetapi apa maksud dari perumpamaan itu?

Bagaimana kita bisa menerapkan strategi Harmon ke dalam kehidupan kita sendiri dan memastikan kita menjadi yang terbaik?

Anda bisa mulai dengan empat tips berikut, seperti dilansir melalui Entrepreneur, Senin (23/11).

1. Presentasi itu penting

4 Pelajaran Bisnis Strategis dari Serial Netflix 'The Queen's Gambit'

Sementara kita berbicara tentang miniseri ini, hampir setiap bidikan kamera menawarkan penggambaran yang indah tentang gaya dan mode tahun 1950-an dan 1960-an. Ada sesuatu tentang desain kostum, sinematografi, kohesi gambar di layar yang membuat Anda yakin pertunjukan ini tahu persis tujuannya. Aestetk ini membangun kepercayaanpada pemirsa sehingga mereka juga ingin terjun ke dunia catur.

Terutama selama masa-masa ini, ketika sebagian besar bisnis dapat dilakukan di rumah, Anda mungkin tergoda untuk bekerja sambil mengenakan piyama dan duduk di sofa. Namun, saat Anda bertemu dengan klien atau melakukan pertemuan melalui Zoom, pastikan untuk menanamkan kepercayaan yang sama.

Anda tidak harus mengenakan jas dan dasi, tetapi cobalah untuk memastikan bahwa poster band kesuakaan di latar belakang tidak terlihat, pencahayaannya bagus, dll. Atur dengan sedemikian rupa tentang apa yang akan dilihat orang lain, dan mereka akan cenderung percaya bahwa Anda juga serius melakukan pekerjaan Anda.

2. Sukses bukanlah akhir, kegagalan tidak fatal

4 Pelajaran Bisnis Strategis dari Serial Netflix 'The Queen's Gambit'

Itu adalah kalimat dari Winston Churchill yang berlaku untuk protagonis kita. Harmon tertarik dengan catur saat pertama kali dia melihat Mr. Shaibel, petugas kebersihan di Methuen Home for Girls, bermain sendirian di ruang bawah tanah.

Harmon bertanya pada Shaibel apakah dia akan mengajarinya. Dia mengatakan tidak, dan Harmon pergi dengan kecewa. Tapi Harmon tidak menyerah; dia kembali di lain hari dan mengawasi Shaibel, mempelajari bagaimana tiap buah catur bergerak hanya dalam beberapa menit. Akhirnya, dia membuat Shaibel terkesan dengan keuletannya dan matanya yang luar biasa untuk detail, dan dia mengalah, dengan enggan mengajarinya aturan permainan.

Harmon membuktikan bahwa jawaban "tidak" atau kalah tidak berlaku selamanya. Terkadang, waktunya tidak tepat. Saat memulai bisnis, Anda akan mendapatkan jawaban "tidak" ratusan kali, tetapi menggunakan kutipan Winston Churchill lainnya, "Sukses adalah kemampuan untuk beralih dari kegagalan ke kegagalan tanpa kehilangan antusiasme."

Belajarlah dari kegagalan Anda, tetapi teruslah percaya pada diri Anda sendiri.

3. Susun rencana, tetapi beri diri Anda ruang untuk berimprovisasi

4 Pelajaran Bisnis Strategis dari Serial Netflix 'The Queen's Gambit'

Salah satu kesulitan terbesar Harmon terkait catur adalah berimprovisasi dan mempelajari sejarah pemain hebat lainnya. Sebagai anak ajaib, dia merasa lebih nyaman membaca dan bereaksi terhadap set permainan secara real time, mempercayai dirinya sendiri untuk membuat langkah terbaik dalam skenario apa pun.

Namun, di tempat lain, ada banyak pemain catur hebat dengan lebih banyak pengalaman dan lebih disiplin yang menggunakan gaya itu untuk melawan Harmon, mengejutkannya atau menjebaknya dengan cara yang tidak pernah dia pikirkan.

Dengan cara yang sama, penting bagi wirausahawan untuk menjadi sejarawan yang fleksibel. Hanya karena Anda memulai bisnis baru tidak berarti setiap elemen akan menjadi baru, dan menemukan mentor yang dapat memandu Anda melalui langkah-langkah yang mereka ambil dapat membantu Anda memulai. Anda tidak boleh mencoba untuk mengabaikannya begitu saja. Miliki rencana formal dan daftar tujuan yang ingin Anda capai.

Pada saat yang sama, penting bagi Anda untuk mengetahui kapan harus berimprovisasi, dan iklim saat ini memberikan contoh yang sangat baik tentang alasannya. Penyuling wiski beralih ke pembuatan pembersih tangan, sementara perusahaan pakaian mulai membuat masker, pivot bisnis ini membantu pelanggan dan bisnis mereka.

4. Mainkan giliran Anda dengan baik

4 Pelajaran Bisnis Strategis dari Serial Netflix 'The Queen's Gambit'

“Dalam permainanmu dengan Borgov, dirimu harus bermain dengan teknik Sisilia,” kata Watts saat melatih Harmon untuk pertarungannya melawan Juara Dunia Vasily Borgov. Terlepas dari judul acaranya, Sicilian Defense adalah gaya permainan khas Harmon.

Salah satu pertanyaan paling umum yang ditanyakan investor di Elevator Pitch adalah, "Apa ide atau gagasan perusahaan Anda yang tidak dapat ditiru oleh pesaing?" Saat Anda memainkan giliran Anda, wawasan dan pengalaman yang dimiliki dapat memberi shortcut yang tidak dimiliki orang lain.

Hal ini dapat membuat perbedaan besar di dunia bisnis dalam hal menciptakan produk, layanan, atau pengalaman yang tidak dapat ditandingi oleh orang lain.

Jangan menyulitkan diri sendiri dengan mencoba menawarkan tipu muslihat yang dapat dengan mudah ditiru. Kuasai apa yang membuat Anda unik, dan percayalah itu saja sudah cukup.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Nirmala Aninda
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper