Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rumah BUMN Bantu UMKM Naik Kelas

Sejumlah pihakpun terus bergandengan tangan membantu dan mendukung pertumbuhan UMKM di masa pandemi, termasuk kementerian Badan usaha Milik Negara (BUMN) yang membentuk Rumah BUMN.
Ilustrasi UMKM
Ilustrasi UMKM

Bisnis.com, JAKARTA - Pandemi Covid-19 telah memberi dampak negatif bagi pengembangan bisnis para pelaku usaha mikro kecil dan menengah.

Sejumlah pihakpun terus bergandengan tangan membantu dan mendukung pertumbuhan UMKM di masa pandemi, termasuk kementerian Badan usaha Milik Negara (BUMN) yang membentuk Rumah BUMN.

Staf Khusus BUMN Aya Sinulingga mengatakan bahwa Rumah BUMN ini merupakan penguatan dari Rumah Kreatif BUMN yang dikembangkan oleh 14 BUMN dengan tujuan untuk membina para pelaku UMKM sehingga dapat naik kelas.

Saat ini Rumah BUMN telah tersebar di 246 lokasi di seluruh Indonesia dan memiliki lebih dari 350 fasilitator.

"Tujuan utama Rumah BUMN ini ialah untuk meningkatkan kapasitas dan kapabilitas UMKM sehingga dapat terwujud UMKM berkualitas. Rumah BUMN ini juga harus dapat dioptimalkan untuk menjadi pusat sinergi dan program BUMN," ujarnya dalam konferensi pers virtual, Selasa (16/3/2021).

Rumah BUMN ini juga akan membantu UMKM untuk go digital dan memanfaatkan penggunaan teknologi. Saat ini, jumlah UMKM yang telah terdaftar di website urmah-bumn.id sudah mencapai 573.112. Dari total tersebut, sudah ada sekitar 9 persen yang sudah go digital atau medigitalisasi usahanya melalui aplikasi dan sosial media.

Selanjutnya, dari total UMKM yang go digital tersebut 36,1 pesen diantaranya sudah naik kelas dan listing di marketplace dan PaDi yaitu 18.757 UMKM.

"Rumah BUMN sebagai agen perubahan menyiapkan UMKM Champion di setiap daerah," tuturnya.

nantinya, para pelaku UMKM Champiom yang menjadi mitra binaan Rumah BUMN akan mendapatkan beberapa benefit.

Pertama, mendapatkan akses permodalan usaha baik dari Pemda/CSR BUMN/KUR/program lainnya. Kedua, mendapatkan akses kompetensi baik dalam hal manajemen keuangan, branding, dan lain sebagainya).

Ketiga, mendapatkan bimbingan akses para pasar melalui digitalisasi. Keempat, mendapatkan bantuan legalitas usaha.

"Para mitra juga mendapatkan kesempatan mengikuti event pameran atau serupa, serta mendapatkan pertemuan dengan UMKM lainnya," terang Arya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Dewi Andriani

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper