Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

7 Tips Untuk Tetap Semangat Saat Bekerja Saat Ramadan

Saat bulan puasa, bukan menjadi kesempatan Anda untuk mengonsumsi makanan dalam jumlah yang berlebihan.
Ilustrasi/Pineslearning
Ilustrasi/Pineslearning

Bisnis.com, JAKARTA - Bekerja selama bulan Ramadan selalu memiliki kenikmatan dan juga tantangan tersendiri. Karena bulan Ramadan disebut dengan bulan ibadah karena apa yang kita kerjakan selain berpuasa juga bernilai pahala.

Seluruh umat islam di seluruh dunia diwajibkan untuk berpuasa dari waktu fajar sampai terbenamnya matahari. Karena itu aktivitas dan rutinitas di bulan ini juga akan terasa bebeda.

Kita mengisi energi ketika sahur dan berbuka puasa, tetapi bukan berarti porsi makanan yang diambil harus berlebihan. Untuk sahur, makanlah secukupnya, karena makan berlebihan akan membuat lemas dan mudah mengantuk.

Berikut adalah 7 tips untuk tetap semangat bekerja selama bulan puasa:

1. Niat

Niat dan semangat menjadi penting untuk menciptakan hasil pekerjaan yang optimal, khususnya saat sedang berpuasa. Meskipun sedang berpuasa, maka milikilah niat agar terus giat dalam bekerja.

2. Porsi Makan Sahur

Pilih menu-menu yang seimbang, dalam artian mengandung karbohidrat, protein, dan serat. Terutama makanan yang mengandung serat akan dapat membantu menahan rasa lapar. Tentu saja jangan terlalu berlebihan dalam mengambil porsi dalam satu wadah, atau akan mengakibatkan perut menjadi sakit dan membuat produktivitas kerja menurun.

3. Atur Pola Tidur

Cobalah untuk tidur lebih awal karena kita akan bangun awal untuk sahur dan ibadah lainnya. Kemudian setelah sahur dan salat subuh. sebaiknya tidak melanjutkan tidur, karena bisa merasa tidak segar kembali ketika bangun.

4. Selingi Bekerja Agar Tidak Bosan

Manfaatkan jam istirahat siang dengan aktivitas-aktivitas yang menyegarkan diri. Kegiatan seperti olahraga, atau relaksasi. Atau juga bisa menonton video singkat di aplikasi ponsel atau juga bisa mendengarkan lagu. Bisa juga dengan tidur siang, selama 20-30 menit untuk sekedar mengisi tenaga agar siap bekerja kembali.

5. Hindari Kafein

Kafein di hari biasa mungkin dapat memberi kesegaran. Namun saat berpuasa, hindari mengonsumsi kafein saat berbuka dan sahur, karena dapat menyerang saluran pencernaan.

6. Tahu Batasan Diri

Kenali kapasitas tubuh kita sendiri. Hindari makanan yang tidak menyehatkan dan kegiatan yang tidak mendukung produktivitas. Jangan memaksakan diri untuk mencapai target perusahaan dan membuat diri kita sakit.

Jika badanmu sehat, maka pekerjaan apapun dapat kamu lalui dan kamu dapat berkontribusi maksimal.

7. Tetap Selalu Beribadah

Poin penting dari bulan Ramadan adalah ibadah yang rutin dan tidak bolong. Jika sebelumnya sulit melakukan ibadah secara rutin, ini adalah waktu yang tepat untuk memperbaiki ritme beribadah.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper