Bisnis.com, JAKARTA - Salah satu miliarder dunia MacKenzie Scott telah mendonasikan uang sebesar US$2 miliar hanya dalam tujuh bulan terakhir.
Donasi itu, dia berikan kepada 343 organisasi yang mendukung suara dan peluang orang-orang dari komunitas yang kurang terlayani.
Dengan donasi tersebut, maka secara total, Mackenzie telah mendonasikan uangnya sebanyak US$14,4 miliar kepada lebih dari 1.500 organisasi sejak perceraiannya dengan Jeff Bezos pada tahun 2019, menurut perkiraan Forbes.
Di hari yang sama, mantan suaminya, Jeff Bezos bersama rekannya Lauren Sanchez juga menyatakan bahwa dia juga berencana untuk memberikan sebagian besar kekayaannya, senilai sekitar US$122 miliar, untuk amal selama hidupnya.
Sebelumnya, Scott juga sudah mendonasikan hartanya pada beberapa lembaga. Semisal US$122,6 juta untuk Big Brothers Big Sisters pada bulan Maret, US$100 juta untuk Urban League pada bulan November, US$84,5 juta untuk Girl Scouts of America pada bulan Oktober, US$44 juta untuk program bimbingan Friends of the Children pada bulan Agustus dan US$15 juta pada bulan Oktober untuk VisionSpring, organisasi nirlaba New York yang menjual kacamata dengan harga terjangkau kepada pelanggan berpenghasilan rendah di Asia Selatan dan Sahara Afrika.
Pada tahun 2019 lalu, Scott memang sudah berjanji akan memberikan setidaknya setengah hartanya untuk kegiatan donasi.
Baca Juga
Saat ini, kekayaan Scott masih terbesar berasal dari kepemilikannya di Amazon, yang menyumbang hampir semua kekayaannya, masih bernilai sekitar US$29,3 miliar.
Merefleksikan putaran terakhirnya dalam memberi dan pendekatannya ke depan, Scott mengutip pepatah yang baru-baru ini dia pelajari digunakan dalam komunitas disabilitas: "Tidak ada tentang kita tanpa kita."