Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kaya Bukan Main, Ini 14 Sumber Kekayaan Kaesang Pangarep

Berikut ini adalah 12 sumber kekayaan Kaesang Pangarap, putra bungsu Presiden Joko Widodo.
Kaesang Pangarep dan Erina Gundono
Kaesang Pangarep dan Erina Gundono

Bisnis.com, SOLO - Kaesang Pangarep masih menjadi buah bibir setelah sukses melaksanakan nikahan mewah di Jogja dan Solo.

Kaesang resmi menikahi Erina Gudono pada Sabtu, 10 Desember 2022 di Pendopo Royal Ambarrukmo, Yogyakarta.

Setelah akad, Kaesang dan Erina menjalani resepsi besar-besaran di Solo pada Minggu, 11 Desember 2022.

Acara bertajuk Ngunduh Mantu Joko Widodo ini berlangsung sangat meriah karena melibatkan ribuan orang. Kaesang dan Erina bahkan menjalani kirab dari Loji Gandrung ke Pura Mangkunegaran.

Kaesang tak segan mengungkapkan ke publik soal biaya pernikahan denga Erina Gudono yang ditaksir menelan biaya yang besar.

Meski demikian dia tidak merinci berapa total biaya yang dikeluarkan sejak akad hingga resepsi.

Mengacu pada alasan tersebut, banyak orang penasaran dengan sumber kekayaan Kaesang Pangarep. Berikut Bisnis.com telah merangkum 14 sumber kekayaan putra bungsu Presiden Joko Widodo tersebut.

Bisnis kuliner

Di bidang bisnis kuliner, diketahui Kaesang Pangarep memiliki brand bernama Sang Pisang, Yang Ayam, Mangkok Ku, Let's Toast, Siapmas dan Ternakopi.

Bisnis clothing

Kaesang juga berkecimpung di bisnis clothing dengan brand Sang Javas dan Sang Javas-Truz.

Bisnis startup

Sejak startup booming, Kaesang Pangarep juga mencoba peruntungan di bidang ini. Tercatat ada beberapa startup yang sudah dia dirikan atau dia bantu dirikan.

Startup yang dimaksud adalah Enigma, Hompipa, Aplikasi Madhang dan Saham Rakyat.

Bisnis lain

Kaesang juga pernah menjajal bisnis ternak lele dan yang paling populer dari semua bisnis Kaesang Pangarep adalah sebagai CEO klub sepak bola Persis Solo.

Dalam unggahan tebarunya, Raffi Ahmad bahkan menyebut Kaesang Pak Bos dan Erina Bu Bos.

Ini memberikan indikasi jika Kaesang juga tergabung ke dalam beberapa bisnis besar yang tidak hanya tercatat atas namanya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper