Bisnis.com, JAKARTA - Elon Musk menjadi salah satu orang terkaya di dunia. Berapa total harta kekayaan Elon Musk saat mengunjungi Indonesia?
CEO Tesla, Elon Musk, membuat geger lantaran menginjakkan kaki di Indonesia pada Minggu, 19 Mei 2024. Musk tiba di Bali pada Minggu pagi waktu setempat.
Kedatangan Elon Musk ke Indonesia yang pertama untuk meresmikan layanan internet Starlink.
Elon Musk hadir dengan mengenakan batik hijau. Setibanya di Puskesmas Pembantu Sumerta Kelod, Elon berkeliling puskesmas, kemudian langsung melakukan penandatanganan MOU dengan Budi Gunadi.
Setelah penandatanganan, Elon kemudian mendengarkan presentasi dari Kemenkes soal aplikasi kesehatan yang digunakan di seluruh Puskesmas di Indonesia.
Elon kemudian berkomunikasi secara daring (online) dengan petugas di Petugas Puskesmas Pembantu Bungbungan, Kabupaten Klungkung untuk menguji coba jaringan Starlink.
Baca Juga
Selain itu, orang terkaya no.3 dunia tersebut memberi sambutan dalam pembukaan World Water Forum Ke-10 di Bali pada Senin (20/5) pagi.
Kedatangan Elon Musk ke Indonesia bikin geger warganet, apalagi dia adalah orang terkaya ketiga di dunia.
Berapa kekayaan Elon Musk saat di Indonesia?
CEO Tesla dan SpaceX ini berada di urutan nomor tiga dengan kekayaan sebesar US$196,3 miliar atau sekitar Rp3.133 triliun saat menginjakkan kaki di Indonesia.
Kekayaannya berada di bawah Jeff Benzos dan Bernard Arnault & keluarganya. Dia mendirikan enam perusahaan, termasuk pembuat mobil listrik Tesla, produsen roket SpaceX, dan startup terowongan Boring Company.
Portofolio Musk juga beragam termasuk menjadi pendiri, ketua, CEO, dan CTO SpaceX; seorang investor malaikat, arsitek produk, dan mantan ketua Tesla, Inc.; pemilik, ketua eksekutif, dan CTO X Corp.; pendiri Perusahaan Boring dan xAI; salah satu pendiri Neuralink dan OpenAI; dan presiden Musk Foundation.
Kepemimpinannya di Tesla selama IPO perusahaan pada tahun 2010 menghasilkan peningkatan kapitalisasi pasar yang signifikan, sehingga mendorong Musk untuk sementara waktu menyandang gelar orang terkaya di dunia pada tahun 2021.
Selain itu, akuisisi strategisnya atas Twitter, yang kini berganti nama menjadi X, telah melakukan diversifikasi lebih lanjut. usahanya yang berpengaruh.