Bisnis.com, JAKARTA-- PT Asuransi Rama Satria Wibawa menggelar kegiatan sosial pengobatan gratis bagi 700 orang warga pemukiman Bantar Gebang Bekasi dalam rangka memperingati HUT ke-35 perusahaan asuransi kerugian yang didirikan pada 1978 itu.
Direktur Utama Asuransi Rama Arizal mengatakan kegiatan itu sebetulnya perluasan dari acara sosial pengobatan gratis yang diselenggarakan bagi keluarga karyawan perseron. Kegiatan itu baru dilakukan perdana pada tahun ini melalui koordinasi dengan Divisi Asuransi Kesehatan perseroan.
"Awalnya hanya untuk anak-anak karyawan. Tahun ini baru mulai untuk pengobatan gratis, tapi sebelumnya kami juga sudah gelar CSR di Yayasan Sayap Ibu di Jalan Barito, untuk bantuan sosial bagi anak-anak terlantar," katanya di Bantar Gebang, Sabtu (7/9/2013).
Dia mengatakan dari data yang diperoleh, tercatat sekitar 700 warga mendaftar untuk pengecekan kesehatan dan pengobatan gratis.
Pihaknya menyediakan dana setiap tahun untuk kebutuhan CSR tetapi tidak dalam nominal tetap tertentu dan disesuaikan dengan kebutuhan. Adapun alokasi dana corporate social responsibility/CSR pada hari itu hanya untuk obat-obatan sekitar Rp10 juta-Rp15 juta.
"Kami kerja sama sediakan obat-obat. Kami ada dokter internal dokter Agustinus tapi dia juga ada tim dokter relawan untuk membantu. Ada sekitar 700 terdaftar. Dana tidak besar, hanya obat-obatan saja," kata Arizal.
Dia mengatakan pemilihan lokasi di Bekasi karena khusus di Jakarta, pemerintah provinsi sudah menyediakan Kartu Jakarta Sehat. Lokasi CSR tersebut berdekatan dengan Tempat Pembuangan Akhir Bantar Gebang, lokasi pembuangan sampah dari DKI Jakarta dan Bekasi.
Ketua RW 004 Kelurahan Ciketing Udik Kecamatan Bantar Gebang Iyas Sanusi mengatakan pihaknya berterima kasih warga di lingkungan rukun warga itu dibantu dalam hal pengobatan.
Dia berharap warga di RW 004 yang terdiri dari RT 01-03 bisa mendapatkan bantuan pengobatan secara berkelanjutan. "Memang semuanya berobat, bisa ada 500 orang lebih. Tapi harapannya sih ini lanjut terus kami juga sangat terbantu sekali warga kami dapet pengobatan gratis," kata wiraswasta ini.
Tarpan, Ketua RT 01, menambahkan anak-anak di lingkungan daerah tersebut rentan dengan penyakit sehingga dengan pengobatan gratis itu bisa membantu.
"Anak-anak banyak yang sakit, harapannya sih bisa diobatin. Kami terimakasih sama acara ini," katanya.
Asuransi Rama merupakan salah satu asuransi yang bergerak pada asuransi kerugian. Produknya di antaranya asuransi properti, kendaraan bermotor, dan marine cargo