Bisnis.com, SAMARINDA - Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur mendorong pelajar maupun mahasiswa untuk mau berwirausaha.
Gubernur Kaltim Awang Faroek Ishak mengatakan sektor usaha mikro kecil dan menengah merupakan sektor yang menjadi penyelamat di saat ekonomi tengah lesu.
"Para lulusan universitas jangan memilih untuk jadi PNS [pegawai negeri sipil]. Menjadi PNS itu pilihan terakhir bukan pilihan utama. Pilihan utama itu menjadi wirausaha," ujarnya dalam sambutan pembukaan Seminar Kewirausahaan, Rabu (30/3/2016).
Dia menuturkan banyak pemimpin daerah dan tokoh besar yang lahir dan tumbuh dari dunia wirausaha.
Pihaknya mengimbau mereka untuk tidak malu menekuni pekerjaan yang mereka lakoni.
"Dulu saya waktu SMA, sempat jualan kacang dan jualan rokok. Uang jual kacang dan rokok itu saya setor ke orangtua. Saya tak malu, karena orangtua saya juga mengajarkan untuk tak perlu malu dalam bekerja. Nah, dulu jualan kacang, sekarang jadi Gunernur kan," ucap Awang.