Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hari Ibu 22 Desember: Nivea dan Carrefour Galang Donasi

Nivea dan Carrefour bekerjasama menggalang donasi dalam rangka menyambut Hari Ibu.

Bisnis.com, JAKARTA-Nivea dan Carrefour bekerjasama menggalang donasi dalam rangka menyambut Hari Ibu.

Penggalangan dana dikumpulkan dari setiap pembelian satu produk NIVEA apa saja di semua Carrefour, secara otomatis konsumen menyumbang sebesar Rp 1.000,- untuk mendukung Program Sentuhan Ibu.

Program ini berlangsung mulai 1-31 Desember 2016. Pada periode yang sama, NIVEA juga memberikan  diskon khusus dan hadiah langsung untuk pembelian produk NIVEA. Konsumen juga bisa mendapatkan NIVEA Creme tin customized dengan foto di lima gerai Carrefour yaitu Carrefour Lebak Bulus, Carrefour Cempaka Mas, Carrefour Puri Indah Mall, Carrefour Cibinong City Mall, dan Carrefour Ciledug.

Diana Riaya, Media Manager PT Beiersdorf Indonesia, mengatakan mereka memiliki tujuan yang sama yaitu mengapresiasi peran ibu dalam keluarga.

"Donasi bersama Carrefour ini merupakan salah satu dari rangkaian kegiatan kampanye NIVEA untuk Hari Ibu dan kami  memperluas medium  kampanye guna memudahkan masyarakat berpartisipasi. Sentuhan Ibu sendiri adalah program pendampingan bagi para ibu dengan anak berkebutuhan khusus yang dilaksanakan NIVEA sejak awal tahun 2016.” ujarnya di Jakarta,

Menurut Diana, dana yang dikumpulkan memang tidak ditarget berapa besarannya, namun pihaknya berharap mencapai angka yang cukup besar.

Dia mengatakan saat ini penjualan Nivea di Carrefour sendiri, tercatat berkontribusi cukup besar. Carrefour, katanya, berkontribusi sebesar 25% dari total penjualan di Hypermart. Sedangkan total produk Nivea yang dikirim ke Carrefour setiap bulannya mencapai 5 miliar. 

Selama ini, katanya, penjualan terbesar juga masih dikuasai wilayah Jakarta yang tercatat mencapai 40% nya.

Sementara itu, untuk proyek donasi ini, Diana mengatakan pihaknya juga bekerjasama dengan beberapa sekolah berkebutuhan khusus. "Yang saat ini sedang berjalan dengan SLB di Bandung yakni SLB A Bandung, dan saat kita sedang berencana menambah satu sekolah lagi di Jakarta. Dan tidak menutup kemungkinan untuk wilayah lainnya juga," tambahnya.

Di tempat yang sama, Satria Hamid, Corporate Communications General Manager, PT Trans Retail Indonesia, mengungkapkan sebagai gerai ritel Carrefour dan Transmart Carrefour memiliki kedekatan dengan para ibu yang berperan penting dalam menyediakan kebutuhan keluarga.

"Karena itu, momen Hari Ibu ini merupakan kesempatan baik untuk mengajak masyarakat mendukung Ibu dengan anak berkebutuhan khusus melalui pembelian produk berdonasi di 94 gerai kami di seluruh Indonesia.” ujarnya.

Dia mengatakan Carrefour sendiri memiliki sebanyak 188 orang karyawan berkebutuhan khusus yang dipekerjakan baik di tingkat manajemen ataupun di toko.

 Selain donasi, NIVEA juga mengadakan kampanye digital #PSILOVEMAMA, yang telah memasuki tahun ketiga, melalui akun sosial media dan mendorong kreativitas masyarakat melalui scrapbook dengan tujuan agar masyarakat lebih berani untuk ungkapkan kasih sayang ke para ibu. Kampanye NIVEA #PSILOVEMAMA dimulai 22 November hingga 22 Desember 2016 mendatang, dengan mengakses akun resmi media sosial NIVEA Indonesia di Facebook (www.facebook.com/NIVEA), Twitter (@NIVEA_ID), dan Instagram (@NIVEA_ID).


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper