Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Sekolah COO Bantu Pebisnis Raih Profit Naik Dobel Digit

Penyedia jasa event organizer untuk bisnis dan digital learning, Bisnishack menangkap peluang usaha dari pentingnya pelatihan COO.
Penyedia jasa event organizer untuk bisnis dan digital learning, Bisnishack menangkap peluang usaha dari pentingnya pelatihan COO/Pexels.
Penyedia jasa event organizer untuk bisnis dan digital learning, Bisnishack menangkap peluang usaha dari pentingnya pelatihan COO/Pexels.

Bisnis.com, JAKARTA – Dalam dunia korporasi, jabatan chief operating officer (COO) kerap disebut sebagai orang kedua setelah chief executive officer (CEO). Kursi COO juga muncul di setiap jenis perusahaan, termasuk perusahaan rintisan atau start-up.

COO merupakan jabatan eksekutif senior pada sebuah bisnis, yang memiliki tugas untuk mengawasi fungsi administrasi dan operasional bisnis.

COO berperan penting dalam pelaksanaan rencana bisnis sesuai dengan model bisnis, sehingga COO menjadi jabatan yang juga krusial dalam sebuah organisasi. Secara umum, seorang COO memegang peranan dalam perkembangan produk, riset, hingga marketing. 

Ketika CEO sering muncul di hadapan publik, COO cenderung fokus mengurus internal perusahaan termasuk urusan teknis. Hal ini akan berpengaruh terhadap profit dan mempertahankan pangsa pasar.

Adapun penyedia jasa event organizer untuk bisnis dan digital learning, Bisnishack menangkap peluang usaha dari pentingnya pelatihan COO. Berdasarkan pengalaman bekerja sama dan membantu ribuan pengusaha selama hampir 10 tahun, Bisnishack membuat formula solusi yang mudah ditiru dan dipakai banyak pengusaha terkait operasional.

Founder Bisnishack dan Inspira Group Formula Satia Pradana mengatakan solusi yang ditawarkan Bisnishack mencakup cara menaikkan profit, menekan biaya operasional secara efisien, cara mengelola supply chain, stock & restock, budaya kerja operasional hingga inovasi digitalisasi.

"Workshop Sekolah COO ini sangat menarik, karena jarang sekali di tempat lain mengadakan training tentang operasional seperti ini. Semuanya membahas marketing namun lupa ada yang lebih penting untuk sustainability perusahaan, yaitu operasional,” kata Satia, Senin (1/5/2023).

Menurut Satia, sekolah COO merupakan pelopor learning workshop yang tidak hanya fokus mengajarkan step by step operasional, tetapi juga secara menyeluruh membahas berbagai elemen bisnis dengan tujuan menaikkan profit berkali lipat dengan cara merapikan operasional, digitalisasi, dan inovasi.

"Para pemateri yang ada di Sekolah COO adalah expert yang tidak hanya mengerti teori, tapi juga berpengalaman sebagai praktisi. Oleh sebab itu peserta tidak akan berteori saja, tapi juga ada prakteknya langsung didampingi oleh para expert,” kata Vice President Bisnishack Hugo Ivan.

Sebagai informasi, beberapa alumni Sekolah COO yang diinisiasi Bisnishack ini adalah CEO & Founder Order Online.id Rovan Alfarry, CEO PT Kioser Indonesia Dana, Co-Founder MyRobin.id Ardy Satria Hasanuddin, CEO PT Global Promedika Service I Wayan Arga Wiguna, hingga COO Torch.id Ivan Kurniawan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Farid Firdaus
Editor : Farid Firdaus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper