Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tips Sukses, 7 Cara agar Cepat Cuan dari Franchise

Anda harus mengeluarkan seluruh kemampuan dan kerja keras yang dimiliki, untuk mencapai keberhasilan dalam bisnis franchise.
Biaya Franchise Es Teh Manis Solo/situs resmi
Biaya Franchise Es Teh Manis Solo/situs resmi

Bisnis.com, JAKARTA - Franchise merupakan salah satu bentuk program usaha yang dibuat oleh perusahaan untuk dijual secara resmi kepada para konsumen.

Program franchise banyak ditemukan dalam lingkungan masyarakat, karena mudahnya akses untuk bergabung dan modal yang cukup terjangkau. Franchise dijadikan bisnis pasaran yang sengaja dibuat dan disediakan untuk terjun langsung di lapangan.

Konsep dan sistem yang dianut dalam franchise adalah menjual produk dan label perusahaan, serta keuntungan akan diberikan seutuhnya kepada konsumen. Harga yang ditawarkan cukup beragam, cukup mengeluarkan uang sekitar Rp1.000.000 - Rp15.000.000.000, untuk membeli satu franchise baik produk makanan maupun minuman. 

Untuk harga dapat disesuaikan dengan produk, label usaha, dan bahan dasar yang digunakan. Anda dapat menentukan produk, dan jenis usaha apa yang dapat dikenal oleh banyak orang.

Dilansir dari fooddigital.com, Senin (13/5/2024) keuntungan yang didapatkan oleh konsumen adalah, menerima secara bersih terkait modal usaha yang telah disediakan. Jadi, Anda cukup mengeluarkan tenaga untuk mengembangkan produk dari usaha tersebut.

Bagi Anda yang saat ini bergabung maupun akan bergabung dalam usaha franchise, ada beberapa tips yang perlu dipahami.

Simak tips sukses dan cepat cuan hasil franchise secara cepat:

1. Melakukan riset dan pertimbangan modal

Riset dan pertimbangan modal, merupakan hal utama yang perlu diperhatikan sebelum membuka usaha. Melakukan riset terhadap peluang, tempat, dan mengelola modal sesuai kebutuhan, menjadi poin penentu atas keberhasilan usaha. 

Anda bisa melakukan riset berarti mencari celah kelemahan dan kelebihan yang dapat dijadikan sebagai strategi penjualan. Selanjutnya akan digerakan oleh modal yang akan mengembangkan jalannya usaha sesuai dengan strategi yang telah dibuat. Melalui hal tersebut, usaha akan berjalan lancar dan mampu menghindari segala kemungkinan buruk yang dapat terjadi.

2. Bekerja keras

Bekerja keras merupakan kunci dari kesuksesan. Dalam mengelola suatu usaha, Anda harus mengeluarkan seluruh kemampuan dan kerja keras yang dimiliki, guna keberhasilan yang dituju.

Bekerja keras memiliki arti bahwa seseorang memiliki keseriusan yang sangat tinggi, dalam menjalankan sesuatu. Semakin besar kerja yang dilakukan, maka semakin besar pula hasil yang diperoleh.

3. Mengatur keuangan secara tepat

Mengatur keuangan menjadi salah satu hal yang dapat mempengaruhi jalannya usaha. Keuangan menjadi alat transaksi untuk melakukan proses pemasukan dan pengeluaran dari usaha yang dijalani. Anda harus memiliki kemampuan yang tepat untuk mengelola hal tersebut. Jika ada kesalahan yang terjadi, akan menyebabkan kerugian yang cukup besar dan berdampak pada perkembangan usaha. 

Jadi, pastikan Anda dapat mengelola keuangan secara tepat, untuk meminimalisir kesalahan yang fatal. Namun, jika Anda ragu silahkan manfaatkan tips dan trik dari media sosial maupun menggunakan layanan jasa konsultan keuangan, demi keberhasilan usaha yang dijalani.

4. Memilih lokasi yang tepat

Lokasi menjadi salah satu hal terpenting dalam keberhasilan usaha. Lokasi disebut sebagai pasar yang menjadi target utama dari setiap penjualan. Anda harus menentukan titik dan segmentasi pasar yang cukup matang, untuk memanfaatkan peluang yang ada di lokasi sekitar. 

5. Melakukan percobaan

Percobaan merupakan langkah awal dalam memulai kegiatan usaha. Sebagai penjual, Anda harus berani melakukan percobaan mulai dari resep, bahan dasar, kalkulasi harga, dan keberanian dalam mempromosikan produk.

Percobaan dilakukan dengan tujuan untuk menemukan sesuatu hal yang pasti dan bersifat jangka panjang. Semakin berani untuk mencoba, maka semakin besar peluang yang dihasilkan.

6. Memilih karyawan yang tepat

Karyawan merupakan salah satu orang yang membantu jalannya usaha hingga meraih kesuksesan. Tanpa adanya peran dari karyawan, usaha yang dijalani tidak dapat berjalan secara maksimal. Peran dari karyawan tidak hanya sekedar membantu jalannya usaha, melainkan membantu mengelola keseluruhan yang berkaitan dengan penjualan, pembelian, dan pemenuhan kebutuhan yang diperlukan.

Maka dari itu, Anda harus memilih karyawan yang tepat karena sebagian dari proses usaha yang dijalani, berada pada peran dan tanggung jawab dari karyawan tersebut. Jika salah memilih, akan menyebabkan kerugian dan bangkrutnya usaha yang dijalani.

7. Manfaatkan media sosial untuk promosi

Promosi merupakan salah satu hal yang harus dilakukan untuk memajukan nama usaha. Anda dapat melakukan promosi dengan berbagai cara seperti membuat poster, menyebarkan video iklan di media sosial, dan membuat event kecil berupa giveaway atau promo buy 1 get 1.

Kegiatan promosi tersebut dilakukan, sebagai salah satu trik marketing dan bahan untuk pengenalan produk kepada masyarakat. Jadi berkreasilah sebaik mungkin untuk mempromosikan produk dan meningkatkan penjualan pada sektor usaha yang dijalani. (Maharani Dwi Puspita Sari)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Redaksi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper