Bisnis.com, JAKARTA - Peluang bisnis perlengkapan aktivitas outdoor dinilai masih besar di tanah air.
Daniel Larsson, Senior Vice President Commercial, Thule mengatakan hal ini karena penduduk di Indonesia sangat besar, dan kini wisata petualangan kian digemari.
“Dengan warna-warni alam Indonesia dan meningkatnya minat terhadap kegiatan trekking, climbing dan camping hingga 100% pada tahun 2024 dibandingkan tahun 2019, kebutuhan terhadap peralatan outdoor berkualitas tinggi semakin tinggi – hal ini selaras dengan apa yang Thule tawarkan,” jelasnya dalam pembukaan Thule Expo #BringYourLife di PIK Avenue Atrium pada 5-10 November 2024.
Dia juga mengatakan seiring dengan berkembangnya sektor wisata petualangan di Indonesia, Thule Expo menghadirkan produk-produk baru untuk menemani keluarga menjelajahi alam dan menciptakan momen terbaik.
"Beberapa produk terbaru Thule yang dapat mendukung Anda bertualang antara lain Thule Urban Glide 3 dari kategori Active with Kids, Thule Subterra 2 dan Thule Chasm dari kategori Packs, Bags and Luggage serta Thule Approach," tambahnya.
Untuk memastikan kualitas dan safety produknya, juga dilakukan Thule Test Program™ di Thule Test Center™ Swedia. Setiap produk wajib melalui pengujian ketat, yaitu 25 “Thule standards” yang jauh melebihi standar ISO saat ini.
Baca Juga
Pengujian tersebut meliputi uji paparan terhadap panasnya gurun dan dinginnya kutub, uji ketahanan air, drop test dan tes dalam windtunnel, hingga tes tabrak serta tes ketahanan terhadap guncangan untuk memastikan ketahanan produk yang tak tertandingi.
“Thule Expo menghidupkan keseruan bertualang bersama, semangat resilien dan gaya hidup aktif yang ingin ditanamkan oleh Thule dan Bags City kepada setiap pelanggan kami. Thule telah menjadi bagian dari line-up brand Bags City selama lebih dari satu dekade, mendukung individu maupun keluarga aktif dengan produk yang tangguh dan inovatif. Jadi, apa pun yang menjadi motivasi Anda dan apa pun yang Anda cari, ke mana pun Anda pergi, apa pun yang Anda bawa, #BringYourLife with Thule,” ungkap Dimax Pradi, CEO, Bags City.
Thule Expo ini sekaligus memperkenalkan Andy Wibowo sebagai Thule Ambassador pertama dari Indonesia. Andy adalah mantan perenang Olimpiade yang sekarang dikenal sebagai atlet Triathlon.
"Produk Thule memudahkan saya, istri dan putri semata wayang kami untuk menjelajahi alam bersama dengan aman dan nyaman, menjadikan setiap momen begitu tak terlupakan. Saya sangat senang diberi kesempatan untuk membagikan semangat petualangan dan mengajak kita semua untuk bertualang bersama Thule.” ujarnya.
Thule Ambassador adalah mereka yang berkomitmen tinggi dalam menjalani gaya hidup aktif di alam bebas sembari memberikan dampak positif bagi komunitas dengan mengedepankan keberlanjutan.
Andy Wibowo, Garrett McNamara dan Apa Sherpa memiliki jiwa petualang dan dedikasi tinggi – menjadikan mereka sebagai sosok ideal untuk merepresentasikan nilai-nilai Thule dalam menginspirasi gaya hidup aktif.