Bisnis.com, JAKARTA - Terminal Peti Kemas (TPK) Koja Pelabuhan Tanjung Priok menyalurkan bantuan nutrisi bagi penderita tuberkulosis (TBC) dan kader TBC di wilayah Kelurahan Koja dan Lagoa Kecamatan Koja, Jakarta Utara.
Penyaluran bantuan yang diserahkan melalui program TPK Koja Peduli 2015 dilakukan secara simbolis oleh Deputy General Manager TPK Koja Feri Irawan kepada Camat Koja Rahmat Efendi Lubis, di kantor kecamatan Koja Jakarta Utara, pagi hari ini, Senin (19/10/2015).
Penyerahan bantuan tersebut juga disaksikan lembaga kesehatan Nahdatul Ulama (NU) Jakarta, Perwakilan dari Kantor Walikota Jakarta Utara, perwakilan USAID serta masyarakat di sekitar pelabuhan Tanjung Priok.
Feri mengatakan, bantuan kepada penderita TBC dan kader itu berupa nutrisi a.l. susu bubuk, kacang hijau, telur, buah-buahan, dan gula pasir bagi 40 orang penderita TB/TBC di Kelurahan Koja dan Lagoa Kecamatan Koja.
Esti selaku perwakilan lembaga kesehatan NU Jakarta mengatakan, semua pihak mesti memperhatikan masalah lingkungan dari ancaman bahaya TBC. Pasalnya, kata dia, jika ada satu orang terjangkit TBC berpotensi menularkan kepada 10 orang lainnya yang berada disekitar orang yang terjangkit TBC tersebut.
"TBC tidak bisa diberantas hanya oleh petugas kesehatan/kader tetapi perlu gerakan bersama masyarakat. Apalagi wilayah Priok ini termasuk lingkungan padat penduduk yang sangat rentan penularan TBC," ujarnya.
TPK Koja Berikan Bantuan Nutrisi bagi Penderita TBC
Penyaluran bantuan yang diserahkan melalui program TPK Koja Peduli 2015 dilakukan secara simbolis oleh Deputy General Manager TPK Koja Feri Irawan kepada Camat Koja Rahmat Efendi Lubis, di kantor kecamatan Koja Jakarta Utara, pagi hari ini, Senin (19/10/2015).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Akhmad Mabrori
Editor : Stefanus Arief Setiaji
Topik
Konten Premium