Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bisnis Bedah Plastik Indonesia Makin Ciamik

Saat ini, bedah estetik yang sedang ramai diminati masyarakat adalah bedah untuk kelopak mata.
Ilustrasi wajah yang dioperasi plastik 'facelift'/Istimewa
Ilustrasi wajah yang dioperasi plastik 'facelift'/Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA – Kegiatan bedah plastik di Indonesia semakin meroket sejak pembatasan sosial ke luar negeri akibat pandemi virus corona (Covid-19).

Ahli Bedah Plastik RS Puri Indah, Vera Ikasari menjelaskan, ada dua kegiatan bedah plastik yang kerap diminati masyarakat Indonesia. Pertama, adalah bedah rekonstruksi, kedua adalah bedah estetik. Bedah rekonstruksi artinya mengubah bentuk yang sebelumnya dipandang abnormal menjadi normal misalnya operasi bibir sumbing, operasi pada patah tulang wajah, ataupun rekonstruksi payudara pasca bedah kanker payudara.

Sementara bedah estetik, artinya, pasien akan melakukan pembedahan untuk mencapai kesempurnaan dari yang sudah baik menjadi lebih baik. Vera menilai selama pandemi ini bedah estetik untuk menunjang penampilan luar masih cukup tinggi.

“Nah, untuk pilihan melakukan tindakan bedah plastik saat ini memang cenderung memanfaatkan fasilitas dalam negeri. Namun kami belum bisa memastikan apakah kenaikan pasien ini adalah pasien yang sebelumnya mau keluar negeri namun akhirnya memilih di Indonesia, belum ada data yang pasti soal itu,” ujarnya baru-baru ini.

Alasannya, para dokter bedah plastik di Indonesia tak kalah dengan dokter bedah plastik di daratan Asia seperti Korea Selatan atau China. Tenaga medis bedah plastik Indonesia pun bahkan tak kalah dari tenaga medis sejenis di daratan Eropa dan Amerika yang terbiasa melayani pasien dengan karakter kulit Kaukasia.

Dia pun menjamin hasil jahitan bedah plastik Indonesia tidak kalah dengan bedah plastik luar negeri. Alasannya, tingkat kepatuhan medis dan skill tenaga medis dan estetik di Indonesia juga tinggi dengan standar layanan yang sama kualitasnya.

“Kalau kita mau melakukan tindakan estetik atau rekonstruksi kami juga selalu ada pre operasi baik dari pemeriksaan laboratorium, radiologi, termasuk pemeriksaan EKG, jadi tindakan estetik sudah kami ukur risikonya dan tidak akan melakukan tindakan jika risikonya besar,” ujar Vera.

Dia menyebut upaya pengecekan latar belakang kesehatan setiap pasien sebelum operasi sangat penting bukan semata karena kondisi pandemi Covid-19. Pengecekan kesehatan itu penting juga untuk mendeteksi penyakit komorbid yang mungkin diderita pasien, misalnya; hipertensi, ataupun jantung yang berat. Hal ini akan menjadi pertimbangan sebelum diputuskan melakukan operasi.

“Jadi harus diukur antara risk dan benefitnya, sebelum akhirnya diambil keputusan untuk operasi,” sambung Vera.

Saat ini, jenis bedah estetik yang sedang ramai diminati masyarakat adalah bedah untuk kelopak mata. Dia pun menilai, tren ke depan masih cenderung sama yaitu proses bedah plastik untuk area wajah. Vera menjamin klinik hingga skala rumah sakit di Indonesia saat ini sudah menyediakan semua fasilitas dan kebutuhan bedah plastik. Meski demikian, tarif yang dikenakan sangat tergantung dari kondisi kesehatan pasien, perawatan yang dibutuhkan, hingga layanan yang hendak dipilih pasien.

“Sampai sekarang pasien yang paling banyak mengakses layanan ini usia di atas 40 tahun ke s, dan juga bahkan masih ada yang berusia 60 tahun ke atas,” pungkasnya.

Dia menyimpulkan sejumlah upaya bedah plastik ini merupakan jalan yang ditempuh para pasien untuk ingin tetap memancarkan keindahan untuk menjadi daya tarik yang tetap bisa mendorong kepercayaan diri. Vera meyakini kepercayaan diri seseorang akan mengeluarkan kecantikan alami yang berasal dari dalam diri orang tersebut.

“Ini semua upaya pasien menaikkan inner beauty, karena tetap saja inner beauty itu yang paling terlihat lewat kepercayaan diri,” tutup Vera.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper