Bisnis.com, JAKARTA -- Jaringan hotel berbasis teknologi terbesar di Asia Tenggara, RedDoorz, menawarkan kemitraan yang nyaris tanpa modal dan dengan pengahasilan yang menjanjikan.
Berdasarkan survei survei McKinsey, 85 persen pelaku e-commerce di Indonesia diisi oleh para reseller atau mereka yang menjual produk milik brand atau pedagang lain.
Mengikuti perkembangan model bisnis tersebut, Red Doorz, membuka kemitraan pertama di Asia Tenggara dengan model reseller. Program ini sendiri sudah diluncurkan secara resmi melalui program RedSeller sejak 2020.
Program tersebut bertujuan memberi alternatif sumber pendapatan bagi masyarakat yang kehilangan pekerjaan maupun mata pencahariannya setelah pandemi. Oleh karena itu, hal ini langsung diminati oleh banyak orang.
Orang yang sebelumnya bekerja dari berbagai bidang, mulai dari karyawan, mahasiswa, pekerja lepas, hingga ibu rumah tangga bisa mengikuti program RedSeller tersebut.
Dalam waktu tiga tahun, RedSeller berhasil bermitra dengan lebih dari 13.000 anggota resmi yang tersebar di seluruh Indonesia.
Baca Juga
Model bisnis RedSeller ini disebut menjadi salah satu yang mendukung penjualan kamar RedDoorz hingga 50.000 kamar per bulan.
Tingginya peningkatan jumlah anggota dan jumlah penjualan kamar tersebut juga tak lepas dari strategi RedDoorz yang mendukung kerja RedSeller dengan memberikan berbagai keuntungan khusus bagi para mitra.
Fadhli Syahied, Institutional Lead RedDoorz, mengatakan bahwa RedDoorz memberikan diskon khusus bagi RedSeller untuk mendukung penjualan kamar mereka, serta insentif tambahan lainnya.
"Kami juga menyediakan aplikasi khusus RedSeller yang dapat diunduh di PlayStore dan AppStore. Hal ini pun menjadikan Red Doorz sebagai satu-satunya platform perhotelan di Indonesia yang menyediakan aplikasi untuk reseller-nya," jelasnya dalam keterangan resmi, dikutip Senin (27/11/2023).
Melalui berbagai strategi dan dukungan tersebut, setiap anggota RedSeller memiliki kesempatan untuk mendapatkan komisi hingga puluhan juta, bahkan hingga bisa mencicil rumah dari komisi RedSeller
Dari beberapa pengalaman RedSeller, mereka yang sukses mendapatkan komisi belasan hingga puluhan juta menggunakan strategi dengan menawarkan kamar hotel mulai dari ke orang-orang terdekat, hingga memasarkan melalui media sosial ke orang-orang yang hendak berlibur atau sekadar staycation.
Tak lupa, mereka juga berupaya memberikan pelayanan optimal dengan memberikan respons cepat untuk pesanan hotel dan menjawab setiap pertanyaan calin tamu.
Dari strategi berjualan tersebut, mereka bisa meraup pendapatan komisi hingga Rp16 jutaan.
Selain itu, para RedSeller juga kerap mengikuti perkembangan informasi yang dibagikan oleh Tim RedDoorz sehingga bisa memiliki pengetahuan untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan yang diajukan oleh calon tamu hotel.
Hingga saat ini, RedDoorz telah dipercaya oleh lebih dari 3.200 mitra properti di 257 kota seluruh Indonesia.
Kedepannya, RedDoorz juga berkomitmen untuk berinovasi dan menghadirkan berbagai program untuk mendukung pertumbuhan mitra properti dan memberikan pelayanan terbaik bagi pelanggan.