Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PELUANG USAHA: Tawarkan Tempat Budidaya Tanaman yang Instagramable

Kecintaannya terhadap hobi bercocok tanam dan semangat wirausaha menjadikan Eliana, pengusaha asal Bukittinggi, Sumatea Barat menekuni bisnis ekowisata. Sejak 1,5 tahun lalu, dia mendirikan tempat bernama Green House Lezatta, sebuah tempat budidaya tanaman yang dipadukan dengan area foto yang sangat instagramable.
./.
./.

Bisnis.com, JAKARTA- Kecintaannya terhadap hobi bercocok tanam dan semangat wirausaha menjadikan Eliana, pengusaha asal Bukittinggi, Sumatea Barat menekuni bisnis ekowisata. Sejak 1,5 tahun lalu, dia mendirikan tempat bernama Green House Lezatta, sebuah tempat budidaya tanaman yang dipadukan dengan area foto yang sangat instagramable.

Eliana mengaku mendirikan tempat wisata itu secara independen, tanpa bantuan apapun dari pemerintah. Bermodalkan internet, dia pun mendesain sendiri area tersebut, dan menyulap lahan menganggur menjadi area wisata yang menarik dan sedap dipandang mata.

“Inspirasinya dapat sendiri, apa yang diinginkan, diimpikan, langsung saya lakukan. Kita kerjakan semuanya sendiri,” ujarnya.

Green House Lezatta terletak di Jalan Raya Bukittinggi-Payakumbuh KM 9,5 Sumatra Barat. Dengan tiket masuk hanya Rp10.000, pengunjung bisa mempelajari cara budidaya tanaman, sekaligus mempercantik feed Instagram mereka. Murah, meriah dan menyenangkan, bukan?

Berdiri di atas lahan seluas 2.600 meter persegi, tempat tersebut terbagi ke dalam beberapa area yang menawarkan pemandangan berbeda. Area pertama merupakan rumah pembibitan dan budidaya tanaman dan bunga, yang menyajikan hingga 30 varietas Anggrek dan berbagai tanaman lainnya seperti Kaktus, Rotan Hutan, Tapak Dara, Vinca, hingga cabai dan tomat. Pengunjung bisa mmepelajari morfologi tanaman tersebut, cara pembibitannya, dan bahkan membeli bibitnya untuk ditanam di halaman rumah.

Area kedua adalah lokasi untuk berfoto dan swafoto bersama, karena banyaknya instalasi cantik berwarna-warni yang cocok menjadi latar foto. Beberapa instalasi yang cukup menarik adalah rumah hobbit, rumah Barbie, dan jembatan berwarna-warni. Beragam properti pun dipasang melintang di ketinggian kian menyemarakkan suasana.

Eliana mengaku, dekorasi tersebut diubah setiap tiga bulan sekali untuk menghadirkan suasana baru, sehingga pengunjung yang pernah datang ke tempat ini pun akan kembali datang di kemudian hari. Selain berfoto, pengunjung juga dapat menyewa baju noni belanda seharga Rp50 ribu untuk orang dewasa.

Adapun area ketiga merupakan area koleksi yang terdiri dari dua lantai, yang diperuntukkan bagi pengunjung yang ingin bersantai. Lantai pertama memperlihatkan koleksi barang-barang antic, sedangkan lantai kedua memajang puluhan gaun dan kebaya mewah rancangan desainer papan atas seperti Anne Avantie dan Ivan Gunawan. Semuanya merupakan koleksi pribadi Eliana.

Untuk mewujudkan tempat ekowisata impiannya ini, Eliana mengaku merogoh kocek cukup dalam. Pasalnya, untuk membeli tanahnya saja, ia harus mengeluarkan modal Rp2,6 miliar, mengingat harga tanah yang mencapai Rp1 juta per meter persegi. Belum lagi dana puluhan juta rupiah yang diperlukan untuk membangun tiap-tiap instalasi.

Oleh karena itu dia mengaku cukup sabar menanti waktu yang diperlukan untuk balik modal. Saat ini, dia mengaku lebih mengutamakan jumlah kunjungan ketimbang besarnya margin dari setiap tiket.

Dia menjabarkan, saat ini rata-rata kunjungan mencapai 600 orang setiap harinya. Jumlah itu dapat bertambah hingga dua kali lipatnya saat akhir pekan. Untuk menjaga kualitas tempatnya, dia pun selalu mengutamakan kebersihan demi kenyamanan pengunjung. Dia pun berharap tempat ini dapat menginspirasi pengunjung untuk bercocok tanam, atau sekadar menumbuhkan minat wirausaha.

“Sekarang kan orang masuk antre. Kita berharap mereka ke depannya bisa memanfaatkn lahan mereka di rumah [untuk bercocok tanam] atau menciptakan [lapangan] kerja sendiri, jadi jangan harap menjadi pegawai semuanya,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper