Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Miliarder Ceko Peter Kellner Meninggal Kecelakaan Helikopter di Alaska

Forbes melaporkan bahwa Peter Kellner, orang terkaya di Republik Ceko tewas dalam kecelakaan helikopter di gunung Alaska.
Peter Kellner. PPF Group, di mana Kellner adalah pemegang saham mayoritas (98,93 persen), mengklaim memiliki aset dengan total lebih dari US$50 miliar. /Bloomberg
Peter Kellner. PPF Group, di mana Kellner adalah pemegang saham mayoritas (98,93 persen), mengklaim memiliki aset dengan total lebih dari US$50 miliar. /Bloomberg

Bisnis.com, JAKARTA - Forbes melaporkan bahwa Peter Kellner, orang terkaya di Republik Ceko tewas dalam kecelakaan helikopter di gunung Alaska.

Perusahaan Prvni Privatizacni Fond (PPF) Group miliknya membenarkan melalui pernyataan online, Sabtu (27/3), bahwa Kellner termasuk di antara lima orang yang meninggal. Insiden tersebut masih dalam penyelidikan.

Kini dengan perkiraan kekayaan bersih US$17,5 miliar, perjalanan bisnis Kellner yang sukses dimulai pada awal 1990-an dengan menjual perlengkapan kantor sebelum mengambil alih saham di perusahaan asuransi terbesar di Ceko selama era privatisasi perusahaan negara.

Saat ini, bisnisnya mencakup Home Credit, layanan pinjaman konsumen, di samping portofolio media dan telekomunikasi di mana dia memegang saham di O2, Telenor, dan Central European Media Enterprises, sebuah perusahaan induk yang berbasis di AS yang dikenal sebagai CME.

PPF Group, di mana Kellner adalah pemegang saham mayoritas (98,93 persen), mengklaim memiliki aset dengan total lebih dari US$50 miliar.

Dijelaskan oleh Radio Prague International, Kellner adalah "raksasa bisnis Ceko yang sesungguhnya pada periode pasca-Komunis".

Wartawan BBC Rob Cameron di Praha melaporkan bahwa Kellner adalah seorang pria tertutup yang memperoleh kekayaannya dengan meluncurkan dana investasi yang digunakan untuk membeli saham pengendali di perusahaan asuransi terbesar di negara itu.

PPF kemudian berkembang menjadi perusahaan telekomunikasi, media dan teknik.
Oktober lalu, mereka membeli jaringan penyiaran utama Eropa, Central European Media Enterprises, seharga US$1,1 miliar, memicu kekhawatiran di Republik Ceko bahwa jaringan itu mungkin kehilangan indepensinya.

PPF Group juga memiliki Home Credit, sebuah perusahaan consumer loan yang sangat aktif di China.

Menurut laporan tahun 2019 oleh situs berita online Ceko aktualne.cz, Home Credit telah meminjamkan sekitar US$13 miliar di China sejak pertama kali memasuki pasar mainland.

Meski demikian, dorongan Home Credit ke pasar China terhantam tantangan besar pada akhir 2019 dan 2020 ketika negara tersebut memberlakukan lockdown di tengah upaya memerangi pandemi Covid-19.

Perjalanan Peter Kellner

  • 1991: Mendirikan Prvni Privatizacni Fond (PPF) Group
  • 1995 & 1996: PPF membeli 20% saham di perusahaan asuransi terbesar di Ceko, Ceská Pojištovna.
  • 2001: PPF mengakuisisi saham Ceská Pojištovna dan menjadi pemilik dominan (93 persen).
  • 2007: PPF menandatangani kontrak dengan Assicurazioni Generali untuk membuat usaha patungan.
  • 20017: Kellner memegang 3% saham dan berada di dewan direksi Central European Media Enterprises.
  • 2013: PPF Group mengumumkan bahwa mereka telah setuju untuk menjual 49% kepemilikan sahamnya di Generali PPF Holding.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Nirmala Aninda
Editor : Fatkhul Maskur
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper