Bisnis.com, JAKARTA - Lantaran termasuk ke dalam bisnis kecantikan, bisnis salon tidak akan pernah terhenti maupun ketinggalan zaman, bahkan pada kondisi pandemi seperti saat ini.
Dengan menurunnya kasus Covid-19, bisnis salon pun kini kembali berjalan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Bersamaan dengan itu, permintaan dalam menata atau memotong rambut juga mulai meningkat.
Nah, jika Anda ingin membuka bisnis salon, Anda bisa lho langsung bergabung dengan salon ternama di Indonesia. Adapun salah satu salon yang membuka opsi ini adalah franchise salon milik Rudy Hadisuwarno.
Namanya yang sudah begitu besar dan terkenal membuat Anda tak perlu khawatir akan sepinya pengunjung.
Di sisi lain, Anda juga bisa memilih paket kemitraan yang sesuai dengan dana dan selera. Dalam hal ini, terdapat empat opsi yang dapat Anda pilih, yakni Salon Rudy, Brown Salon, Barber Maxx, dan Salonku. Untuk perincian biayanya adalah sebagai berikut.
Salon Rudy
License Fee (5 th): Rp59 juta (masa promo, di luar PPN)
Peralatan & Kosmetik: +-Rp110 juta
Security deposit: Rp25 juta
Promotion tools: +- Rp25 juta
Baca Juga
Brown Salon
License Fee (5 th): Rp49 juta (masa promo, di luar PPN)
Peralatan & Kosmetik: +-Rp90 juta
Security deposit: Rp20 juta
Promotion tools: +- Rp20 juta
Barber Maxx
License Fee (5 th): Rp39 juta (masa promo, di luar PPN)
Peralatan & Kosmetik: +-Rp70 juta
Security deposit: Rp20 juta
Promotion tools: +- Rp20 juta
Salonku
License Fee (5 th): Rp29 juta (masa promo, di luar PPN)
Peralatan & Kosmetik: +-Rp50 juta
Security deposit: Rp10 juta
Promotion tools: +- Rp5 juta
Namun, biaya tersebut belum termasuk dengan interior salon yang disesuaikan dengan luas salon dan biaya marketing.
Adapun biaya marketing untuk semua salon tersebut, yakni sebesar 0,5 persen yang dimulai dari bulan ke-empat.
Sementara itu, untuk royalti di semua salon adalah sebagai berikut:
- 3 bulan pertama: free
- 4-6 bulan: 5 persen dari gross sales
- 7-12 bulan: 7 persen dari gross sales
- bulan 13-selesai: 10 persen dari gross sales
Lalu, untuk SDM, biaya yang diperlukan sesuai dengan jumlah SDM dengan perekrutan dan adanya pelatihan awal.