Bisnis.com, JAKARTA - Saat ini bisnis makanan menjadi sangat populer di Indonesia.
Salah satunya, adalah ayam geprek yang merupakan menu makanan favorit masyarakat.
Alasannya sederhana, sebab secara umum orang Indonesia suka makan sambal. Enak dan pedasnya ayam geprek membuat banyak bisnis di bidang kuliner ini sukses besar, hingga menyediakan franchise.
Adapun, Geprek Bensu menjadi salah satu peluang franchise ayam geprek yang menjanjikan.
Di mana, brand yang dimiliki oleh Ruben Onsu sebagai artis ternama di tanah air, sudah punya ratusan cabang yang tersebar di seluruh daerah Indonesia.
Hal ini membuktikan, bahwa brand Bensu sangat populer dan telah mendapatkan kepercayaan di masyarakat luas terkait kualitas dan ini tentunya mempermudah promosi franchise Geprek Bensu itu sendiri.
Baca Juga
Bagi Anda yang ingin mencoba bisnis ayam geprek Bensu dengan menggunakan franchise. Maka, simak ulasan Bisnis berikut ini.
Sejarah Singkat Geprek Bensu
Melansir dari laman resmi geprekbensuindonesia.com pada (21/7/2022), Geprek Bensu didirikan sejak 17 April 2017 yang lalu.
Ruben Samuel Onsu atau Ruben Onsu memulai langkah berbisnis ayam geprek bersama Jordi Onsu.
Kini, adik kandungnya tersebut telah dipercaya untuk menempati posisi strategis sebagai Direktur Utama PT Geprek Bensu Indonesia.
Sebagai informasi, outlet Geprek Bensu pertama kali dibuka di kawasan Pademangan, Jakarta Utara.
Hari pertama pengoperasiannya, ayam geprek ini berhasil menghabiskan 100 potong ayam dan tiap harinya pelanggan terus bertambah, sehingga Ruben memutuskan untuk melebarkan sayap membuka gerai lainnya.
Untuk gerai kedua, Ruben membuka gerai Geprek Bensu di Depok.
Brand ini pun kian mendapat sambutan baik dari masyarakat dengan dibuktikannya melalui permintaan akan kemitraan yang makin meningkat.
Masih di tahun yang sama, Ruben bekerja secara marathon dan berhasil mendirikan banyak gerai Bensu diantaranya 15 unit di DKI Jakarta, di luar Jakarta sudah ada di Solo, Yogyakarta, Surabaya, Makassar, Medan, Jambi, Balikpapan, Bukittinggi, dan Bandar Lampung.
Seiring perkembangan waktu, diketahui saat ini Geprek Bensu punya 120 gerai, mulai dari Pulau Sumatera, Jawa, Bali, Kalimantan Nusa Tenggara bahkan Sulawesi.
Bahkan, ayam geprek yang memiliki beragam varian sambal ternyata juga telah hadir di Hongkong.
Biaya Franchise Geprek Bensu
Adanya legalitas yang jelas, menjadi satu keuntungan mitra berafiliasi dengan Geprek Bensu.
Apalagi, mengingat bisnis ini sedang berkembang pesat, menjadikan merek dagang Bensu telah terdaftar di DJKI atas nama PT Onsu Pangan Perkasa guna mengawasi dan menyediakan berbagai kebutuhan dalam operasionalnya.
Terkait biaya menjadi mitra dari franchise Geprek Bensu berkisar 5% dari paket yang diambil. Artinya, apabila Anda mengambil paket 400 juta maka royalty fee akan sebesar 14 juta per tahun dengan estimasi balik modal dalam kurun waktu 10 bulan.
Dengan biaya tersebut, maka mitra mendapatkan beberapa dukungan fasilitas. Mulai dari lisensi penggunaan brand, pelatihan karyawan, konsep desain gerai, pengadaan peralatan dasar, pengadaan seragam kerja, SOP tata kelola toko harian, software POS (Point of Sales) kasir, hingga media promosi, seperti menu, banner dan flyer.
Syarat dan Cara Daftar Franchise
Berbicara syarat untuk bergabung menjadi mitra dari franchise Geprek Bensu sampai saat ini belum ada sumber yang memuat rinci.
Sehingga, bagi anda yang benar-benar berminat memulai bisnis franchise Geprek Bensu, maka Anda bisa langsung menghubungi OPP (PT Onsu Pangan Perkasa) sebagai holding company dari Geprek Bensu di 1500 612.
Layanan call center selalu dibuka setiap hari di jam operasional pukul 10.00 hingga 22.00 WIB.
Tahapan Pendaftaran Mitra
Beberapa tahapan yang perlu Anda persiapkan agar Anda bisa sukses menjadi mitra Geprek Bensu antara lain:
1. Langkah awal, dimulai dengan isi formulir kemitraan
2. Kemudian, melakukan verifikasi kesiapan modal
3. Setelahnya, pemaparan profil bisnis lewat presentasi
4. Lalu, bayar deposit biaya komitmen dan uang muka
5. Langkah selanjutnya untuk bergabung dalam franchise ini adalah dengan melakukan survei, memilih lokasi yang strategis dan lakukan pengajuan kepada pihak manajemen Geprek Bensu.
6. Terakhir, tanda tangan MoU dan perjanjian kerjasama