Bisnis.com, JAKARTA – Menjalankan bisnis bersama teman seringkali dianggap lebih mudah dan menyenangkan karena sudah mengenal mitra bisnis satu sama lain.
Pemahaman karakter ini bisa dianggap sebagai modal awal untuk memperkuat kerja sama tersebut. Namun, tak jarang bisnis yang dibangun bersama teman juga bisa menimbulkan perselisihan, kesalahpahaman, hingga berakibat fatal pada bisnis yang sedang dijalankan.
Berikut beberapa tips sukses untuk memulai bisnis bersama teman
1. Pastikan Anda dan teman Anda cocok untuk menjadi mitra bisnis
Kualitas yang membuat orang menjadi teman yang baik tidak selalu sama dengan kualitas yang membuat orang menjadi mitra bisnis yang baik.
Sebelum memulai, Anda bisa mempertanyakan beberapa hal, seperti: apakah Anda memiliki etos kerja yang sama? Tujuan yang sama? Apakah Anda pernah mengalami konflik sebelumnya?
2. Tetapkan harapan dan tujuan
Selain memperhatikan kecocokan Anda sebagai mitra bisnis, Anda perlu memastikan bahwa Anda berdua memiliki pemahaman yang sama tentang apa yang ingin kalian capai. Apakah kalian memiliki visi yang sama tentang bisnis ini?
3. Pisahkan masalah bisnis dan urusan pribadi
Anda harus bisa membedakan urusan bisnis dengan urusan pribadi Anda. Misalnya, hindari membahas bisnis ketika Anda sedang meluangkan waktu di luar pekerjaan dengan teman Anda.
Baca Juga
Namun, jangan sungkan untuk menegur apabila teman bisnis Anda bekerja tidak sebagaimana mestinya atau meninggalkan tanggung jawab dalam urusan bisnisnya.
4. Tentukan pembagian tugas masing-masing
Perjelaslah peran masing-masing mitra sebelum Anda membangun bisnis. Anda akan menghilangkan konflik dan kebingungan saat menjalankan bisnis tersebut. Namun, tetaplah terbuka terhadap perubahan dan mudah beradaptasi jika diperlukan.
5. Sering-seringlah berkomunikasi
Komunikasi adalah salah satu hal yang sangat penting dalam menjalankan sebuah bisnis. Jika tidak ada komunikasi, akhirnya akan menyebabkan kebingungan. Jika dalam lingkungan bisnis, kebingungan tersebut dapat mengakibatkan kerugian yang sangat besar.
Meskipun Anda sudah sangat dekat dan mempercayai teman Anda, Anda masih perlu berkomunikasi dengan jelas tentang segala hal mengenai bisnis yang Anda lakukan.
6. Rencanakan pembagian keuntungan di awal
Bisnis yang dibangun bersama teman seringkali bermasalah akibat pembagian keuntungan yang tidak jelas. Untuk menghindari masalah ini, kedua pihak sebaiknya menyepakati tentang pembagian keuntungan di awal sebelum memulai sebuah bisnis.
7. Pelajari cara mengatasi konflik
Konflik adalah salah satu hal yang tidak dapat dihindari, bahkan di antara sahabat mitra bisnis yang paling cocok sekalipun. Tingkat fleksibilitas dan keterbukaan terhadap masalah adalah hal yang penting saat memulai usaha.
Ketika terjadi perselisihan mengenai kesalahan yang dilakukan oleh salah satu pihak, cobalah untuk memaafkan dan mencari solusi atas masalah tersebut. Ingatlah bahwa setiap orang pernah melakukan kesalahan dan cobalah untuk tidak saling menyalahkan, tidak peduli siapa yang salah. (Kresensia Kinanti)