Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Wanita Terkaya di Dunia, Alice Walton, Resmi Bergabung dalam Klub US$100 Miliar

Alice Walton, salah satu wanita terkaya di dunia resmi masuk dalam klub US$100 miliar setelah kekayaannya melonjak menembus US$101 miliar.
Alice Walton, pemilik Walmart sekaligus salah satu wanita terkaya di dunia. Dok Crystal Bridges Museum of American Art
Alice Walton, pemilik Walmart sekaligus salah satu wanita terkaya di dunia. Dok Crystal Bridges Museum of American Art

Bisnis.com, JAKARTA - Pekan ini, wanita terkaya di dunia, Alice Walton dan para saudaranya resmi masuk ke klub pemilik harta US$100 miliar berkat peningkatan harga saham Walmart yang signifikan. 

Rob, Jim, dan Alice adalah tiga anak Sam Walton, pendiri Walmart pada 1945. Walmart adalah pengecer terbesar di dunia dan setengahnya dimiliki oleh dua perusahaan induk keluarga. 

Alice, yang berusia 74 tahun, mengelola salah satu dari dua organisasi ini, Walton Enterprises, yang menyumbang kekayaan bersihnya menembus US$101 miliar. 

Sebagai seorang centi-miliarder alias memiliki kekayaan 12 digit dalam dolar AS, Alice sekarang menjadi wanita terkaya di planet ini, berada di peringkat ke-18 dalam daftar Miliarder Bloomberg.

Namun, dia bukan wanita pertama yang pernah meraih capaian kekayaan US$100 miliar.

Awal tahun ini, pewaris L'Oreal Francoise Bettencourt Meyers sempat memiliki nilai kekayaan US$101 miliar, tetapi sejak itu kekayaannya anjlok menjadi US$88,2 miliar. Sebaliknya, kekayaan Alice telah tumbuh sebesar US$30,8 miliar sepanjang tahun ini.

Alice juga bukan satu-satunya Walton yang masuk dalam Indeks Miliarder. Saudara kandungnya Jim, 76 tahun, dan Rob, 79 tahun, masing-masing menempati posisi ke-16 dan ke-17 orang terkaya di dunia. 

Jim adalah orang pertama dari ketiganya yang masuk dalam klub US$100 miliar ketika kekayaannya melonjak menjadi US$101 miliar pada pekan kedua September. Saat ini kekayaannya sudah naik ke US$104 miliar.

Rob juga bergabung dengan klub US$100 miliar di pekan yang sama dan kini memiliki kekayaan bersih sebesar US$102 miliar.

Kedua bersaudara itu kini bergabung dengan klub eksklusif yang beranggotakan 18 orang yang memiliki nilai kekayaan lebih dari US$100 miliar. Klub tersebut dipimpin oleh CEO Tesla Elon Musk, pendiri Amazon Jeff Bezos, dan pendiri Meta Mark Zuckerberg.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Mutiara Nabila
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper