Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Sosok di Balik Marhen.J yang Setop Beroperasi di Indonesia

Sosok Kim Hyun-hee, di balik desain dan konsep ramah lingkungan Marhen.J, yang kini berhenti beroperasi di Indonesia.
Marhen J/grand indonesia
Marhen J/grand indonesia

Bisnis.com, JAKARTA — Bersaing dengan berbagai merek tas mewah di Indonesia, merek tas asal Korea Selatan, Marhen.J memutuskan hengkang dari Tanah Air.

Setelah empat tahun beredar di Indonesia, Marhen.J mengumumkan tak lagi beroperasi di Indonesia sejak Senin, 30 Juni 2025.

Hal itu diumumkan melalui media sosial Instagram merek tersebut, setelah sebelumnya telah menutup toko online-nya.

"Terima kasih telah menemani kami selama 4 tahun terakhir...Dengan berat hati, kami umumkan bahwa MARHEN.J Indonesia telah menutup toko online kami, dan akan secara resmi mengakhiri operasi offline pada 30 Juni 2025," tulis brand tersebut di Instagram.

Sosok di Balik Marhen.J

Didirikan pada 2015 di Korea Selatan, Marhen.J dengan cepat menjadi salah satu merek paling populer di kalangan anak muda berkat tas tangannya yang dapat dipadupadankan dengan hampir semua pakaian.

Nama merek ini terinspirasi dari kata Spanyol “margen” yang berarti tenang dan santai, tas tangan Marhen.J dirancang dengan gaya minimalis dan elegan. 

Namun, tas tangan ini tetap mempertahankan orisinalitasnya melalui warna-warna modern, bahan yang berkelanjutan, dan desain yang trendi.

Desain-desain Marhen.J tak luput dari hasil tangan direktur kreatif berbakat mereka, Kim Hyun Hee. Dia adalah seorang desainer yang telah bekerja sama dengan banyak grup KPOP terkenal seperti SNSD, TVXQ, TWICE, dan Wonder Girls.

Sebagai salah satu merek terkemuka dalam mode berkelanjutan, Marhen.J unggul dalam hal mengurangi sebagian dampak negatif industri mode terhadap lingkungan.

Sejak didirikan, selain desain yang minimalis, canggih, dan serbaguna, Marhen.J telah menonjol di dunia mode karena orientasi mode berkelanjutannya dengan memanfaatkan bahan-bahan yang ramah lingkungan dengan teknologi produksi modern, seperti kulit apel, nilon mipan regen, kanvas, kertas ramah lingkungan, dll.

Marhen.J juga telah berhasil membangun ekosistem mode berkelanjutannya sendiri dan diminati oleh banyak bintang Korea seperti aktris Seo Rina, aktor Kang Min Ahn, aktor Kim Bora, dan Oh My Girl Arin, dan masih banyak lagi.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Mutiara Nabila
Bisnis Indonesia Premium.

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper