Bisnis.com, JAKARTA - Membangun reputasi di era digital menjadi tantangan yang harus dihadapi semua lini bisnis, termasuk perusahaan BUMN dan BUMD. Pemanfaatan media digital menjadi penting karena berbagai informasi bisa didapatkan dengan mudah dan cepat melalui sarana tersebut, apalagi pengguna media online kini meningkat tajam.
Dalam kondisi saat ini, perusahaan harus go digital jika tidak ingin tertinggal. Melalui digital public relations, perusahaan dapat melakukan komunikasi untuk meningkatkan reputasi perusahaan.
CEO Tras N Co Indonesia Tri Raharjo mengatakan reputasi BUMN dan BUMD perlu dibangun untuk menciptakan kepercayaan dari berbagai pihak. Dengan adanya kepercayaan maka program-prorgram pengembangan BUMN dan BUMD akan berjalan dengan baik.
“Di sinilah fungsi peran penting bagian humas atau PR (Public Relations) sebagai penghubung informasi antara internal perusahaan dengan semua pihak,” ujarnya dalam Indonesia TOP Digital PR Award 2021, Kamis (8/4/2021).
Melihat pentingnya peran PR di BUMN dan BUMD, maka Tras N Co Indonesia bersama Suara Pemerintah ID memberikan apresiasi dalam Indonesia TOP Digital PR Award 2021 untuk memacu kinerja PR dalam upaya membangun reputasi positif BUMN dan BUMD di era digital saat ini.
Arief Munajad, Pemimpin Suara Pemerintah ID, mengatakan apresiasi tersebut juga sebagai bentuk dukungan kami agar PR BUMN dan BUMD semakin terpacu untuk mengoptimalkan penggunaan media digital dalam membangun reputasi perusahaan.
Baca Juga
“Indonesia TOP Digital Public Relations Award 2021 didedikasikan khusus untuk perusahaan BUMN dan BUMD yang berhasil memanfaatkan Digital Public Relations mereka dalam berkomunikasi untuk menciptakan persepsi positif dan membangun reputasi terhadap perusahaan di mata publik,” tuturnya.
Perusahaan-perusahaan BUMN dan BUMD ini juga telah mengolah cara dan fungsi komunikasi mereka di media digital atau internet. Oleh karena itu, Digital Public Relations menjadi begitu penting untuk membangun citra positif perusahaan BUMN dan BUMD.
Febby Novita, Direktur Bisnis Perum Bulog-salah satu peraih penghargaan Top Digital P Award 2021, mengatakan untuk menciptakan persepsi positif dan membangun reputasi perusahaan, pihaknya aktif memanfaatkan digital PR termasuk memaksimalkan penggunaan sejumlah media sosial.
“Perum Bulog terus melakukan inovasi dan melakukan optimalisasi penggunaan platform sosial media mulai dari Youtube, Twitter, Instagram, Facebook, hingga WhatsApp dalam rangka memaksimalkan publikasi campaign," ujar Febby.
Stategi tersebut, sambungnya, berhasil meningkatkan jumlah follower dan traffic di semua platform sosial media yang dimiliki Bulog sehingga edukasi tentang fungsi dan tugas Bulog untuk menjadi perusahaan pangan yang unggul dan terpercaya dapat tersampaikan dengan baik.
Tri mengatakan para peraih Indonesia TOP Digital PR Award 2021, special achievement for BUMN & BUMD merupakan perusahaan BUMN dan BUMD yang telah berhasil berdasarkan survei Top Digital PR Index.
Survei dilakukan mulai dari bulan Desember 2020 hingga Februari 2021 dengan menggunakan metode Desk Survey terhadap lebih dari 100 perusahaan BUMN dan 800 perusahaan BUMD.
Indonesia TOP Digital PR Award 2021 menggunakan tiga parameter penilaian digital, yaitu Digital Media Aspect, Digital Sentiment Aspect dan Digital Awareness Aspect.
Adapun para peraih Indonesia TOP Digital Public Relations Award 2021, Special Achievement for BUMN & BUMD antara lain :
1. PT Pegadaian(Persero)
2. PERUM BULOG
3. PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk.
4. PT Jasa Raharja
5. PT PP (Persero) Tbk.
6. PT BANK DKI,
7. PT Bank Pembangunan Daerah Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara
8. PT Bank Pembangunan Daerah Kalimantan Selatan
9. PT Prayoga Pertambangan dan Energi, PT PINDAD (Persero)