Bisnis.com, JAKARTA – Digitalisasi membuat tren penggunaan e-commerce sebagai media untuk belanja mengalami peningkatan pesat, khususnya selama periode pandemi Covid-19. Berniat dapat penghasilan tambahan? Ini cara jadi dropshipper di Shopee.
Dengan adanya sistem dropship, Anda dapat membuka toko online pertama Anda tanpa perlu menggelontorkan modal sepeserpun. Selain itu, jika Anda masih tidak tahu produk apa yang akan dijual, Anda dapat menjajal menjadi dropshipper terlebih dahulu untuk mengetahui minat pasar.
Dropship merupakan metode menjual barang milik orang lain tanpa harus membelinya terlebih dahulu. Dropshipper memungkinkan Pengguna untuk membeli produk di Shopee dan menjual kembali atas nama Penjual yang menggunakan fitur Dropshipper. Produk yang dibeli dari toko atau merchant di Shopee akan dikirim langsung ke pembeli.
Tak heran, menjadi dropshipper terbilang sangatlah minim modal. Jadi, dropshipper hanya memasarkan dan menjual barang milik pihak ketiga, Anda dapat mengambil sekitar Rp10.000 per produk yang terjual.
Artinya, jika Anda Setiap harinya dapat menjual sekitar 10 – 15 produk, pendapatan yang bisa Anda kantongi per hari sekitar Rp100.000 hingga Rp300.000. Fantastis bukan?
Berikut cara dan langkah-langkah menjadi dropshipper di Shopee. Gampang banget! Bisa mulai bisnis tanpa perlu keluar uang.
Buat Akun Shopee
Jika Anda belum memiliki akun Shopee, Anda perlu membuat Akun terlebih dahulu. Dengan cara sebagai berikut:
1. Silahkan unduh aplikasi Shopee di playstore atau appstore. Bisa juga melalui website shopee.co.id.
2. Tekan menu “Daftar” (jika belum punya akun).
3. Masukkan nomor telepon atau email Anda dan buat password.
4. Masukkan kode verifikasi yang dikirim melalui SMS atau email ke kolom yang ada pada aplikasi Shopee.
5. Selesai. Akun Shopee Anda sudah jadi dan bisa digunakan.
Cari Supplier yang Tepat
Berikut ini beberapa hal yang harus diperhatikan dalam menentukan supplier, untuk mencapai kelancaran berbisnis Anda:
• Carilah supplier yang memiliki beragam produk dalam satu kategori.
• Usahakan supplier yang Anda pilih merupakan penjual tangan pertama dari produk.
• Cari Supplier yang memberikan harga produk termurah dibandingkan yang lainnya.
• Memiliki produk yang berkualitas.
• Rating toko di Shopee sudah tinggi atau dengan label Star Seller bisa juga Mall.
Untuk memastikannya, ada baiknya Anda menghubungi supplier yang telah ditemukan. Beritahu mereka, bahwa Anda ingin menjadi dropshipper dari produknya. Kemudian ajukan pertanyaan terkait persyaratan atau prosedur menjadi dropshipper.
Cara Melakukan Pembelian Produk Di Supplier Shopee
1. Silahkan buka aplikasi Shopee.
2. Masuk ke halaman etalase produk supplier.
3. Pilih produk yang akan dibeli.
4. Lakukan pembelian dengan cara tekan tombol “Beli Sekarang”.
5. Pada halaman Keranjang Saya, Jika Anda memiliki Voucher Shopee pembelian bisa juga untuk digunakan, selanjutnya tekan tombol “Checkout”.
6. Pada halaman Keranjang Saya, Jika Anda memiliki Voucher Shopee pembelian bisa juga untuk digunakan, selanjutnya tekan tombol “Checkout”.
7. Kemudian masuk ke menu “Alamat Pengiriman”. Silahkan pilih “Tambah Alamat Baru” (masukan alamat pembeli Anda), jika sudah tekan tombol “Kirim”. Jangan lupa pilih alamat yang barusan dibuat.
8. Masuk halaman Opsi Pengiriman, silahkan pilih kurir yang sesuai dengan permintaan pembeli Anda, jika sudah tekan tombol “Konfirmasi”.
9. Buat pesan untuk supplier.
10. Masukan Voucher (jika ada).
11. Silahkan Tukar Koin Shopee (jika ada).
12. Selanjutnya pilih Metode Pembayaran, jika sudah tekan tombol “Konfirmasi”.
13. Satu ini yang paling penting yaitu aktifkan “Kirim sebagai Dropshipper”, kemudian masukan Nama Pengirim = nama Anda/toko dan nomor telepon pengirim.
14. Langkah selanjutnya tekan tombol “Buat Pesanan”, kemudian ikuti instruksi pembayaran hingga selesai seperti pembelian biasanya di Shopee.
Selamat mencoba!